Manchester United ke Jakarta

Harga Tiket Termahal MU Rp 3,5 Juta

VIVAnews - Organizing Comitte Indonesia untuk duel Manchester United vs tim Indonesia All Star sudah menetapkan harga tiket. Ada enam kelas tiket dengan enam harga berbeda pula.

"Harga tiket memang lumayan mahal. Sebab, kami tidak hanya menjual pertandingan, tapi akan membangun atmosfer MU di Stadion Utama Gelora Bung Karno," kata Herman Ago, Koordinator Komersial Organizing Comitte.

Harga termahal adalah untuk kelas VVIP yakni Rp 3,5 juta. Dan yang termurah adalah tiket kategori III yang dijual Rp 100 ribu. Total tiket yang akan dijual sebanyak 72.800 lembar. Namun dipastikan tak ada yang dijual pada hari H pertandingan.

Menurut Herman, pembelian tiket hanya berlaku lewat pemesanan. Karena itu, dalam waktu dekat ini pihaknya akan menentukan sambungan hotline yang digunakan.

MU akan tiba di Indonesia, 18 Juli 2009. Perjalanan ini merupakan rangkaian tur Setan Merah ke benua Asia untuk musim ini. Mereka akan main di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), 20 Juli 2009.

Harga tiket
VVIP : Rp3.500.000 (500 lembar)
VIP Barat : Rp1.500.000 (3800 lembar)
VIP Timur : Rp 1.000.000 (3000 lembar)
Kategori I : Rp 400.000 (20.500 lembar)
Kategori II : Rp250.000 (14.000 lembar)
Kategori III : Rp100.000 (31.000 lembar)

Mitsubishi Fuso Resmikan Diler 3S Baru di Morowali
VIVA Militer: Serah terima jabatan Komandan Yonif 305 Tengkorak Kostrad TNI

Akhirnya Letkol Danu Resmi Jadi Komandan Pasukan Tengkorak Kostrad TNI Gantikan Raja Aibon Kogila

Serah terima baru saja dilaksanakan di lapangan Sadelor.

img_title
VIVA.co.id
20 April 2024