Empat Desa Terendam Banjir Bengawan Jero

Sumber :

VIVAnews - Anak sungai Bengawan Solo, Bengawan Jero luber. Banjir pun melanda empat desa yang berada di sepanjang Bengawan Jero. Satu di antaranya telah terisolir akibat putusnya jalan menuju desa.

Luapan air di Bengawan Jero ini terjadi dalam dua hari terakhir. Sungai ini tak mampu menampung curah hujan yang turun deras dalam sepakan ini. Desa yang dilanda banjir antara lain, Kebudi Bener dan Kemlagi Lor di Kecamatan Turi, Desa Waru di Kecamatan Karang Binangun, serta Desa Bujo Asri di Kecamatan Kali Tengah.

Bujo Asri adalah desa yang paling parah mengalami banjir. Puluhan rumah warga terendam banjir dengan ketinggian setengah meter. Banjir juga merendam ratusan hektar sawah dan tambak, bahkan menggenangi jalan hingga memutus jalur transportasi. Akibatnya, warga terpaksa menggunakan perahu sebagai alat transportasi menuju luar desa.

Menurut warga, banjir tahunan ini terjadi dalam 5 tahun terakhir. Namun, tahun ini adalah yang paling parah. “Biasanya banjir ini sampai satu bulan lamanya," kata Suwandi salah seorang warga. Warga berharap, pemerintah membangun tanggul sepanjang sungai serta mengeruk sungai agar tidak kembali meluap.

Laporan: Mohammad Zaini (ANTV) | Jawa Timur