DPD Sulawesi Utara: Ini Bukan Anti Kalla

Sumber :

VIVAnews – Usulan 25 ketua Dewan Pimpinan Daerah Partai Golkar agar Ketua Umum Partai Golkar Jusuf Kalla segera mengajukan enam kader beringin menjadi calon wakil presiden, untuk ditawarkan kepada Partai Demokrat, bukan merupakan gerakan anti Jusuf Kalla.

“Bukan anti Kalla. Kami tetap hormati Kalla. Cuma yang kami minta ketua umum kami ini tetap membuka dialog dengan semua partai, terutama Partai Demokrat,” kata Ketua DPD Partai Golkar Sulawesi Utara, Max Lumintang, Selasa 28 April 2009.

Enam kader Partai Golkar yang telah disiapkan 25 petinggi Partai Golkar daerah itu adalah Aburizal Bakrie, Sri Sultan Hamengku Buwono X, Agung Laksono, Fadel Muhammad, Akbar Tanjung dan Surya Paloh.

Usulan kepada Kalla disampaikan secara tertulis. Max mengatakan isi surat itu sama sekali bukan untuk membangkang Kalla yang telah resmi diusung Partai Golkar menjadi calon presiden.

Inti surat itu, kata dia, hanya menginginkan koalisi antara beringin dengan Partai Demokrat tetap berjalan. “Kami ingin dialog dengan Demokrat jangan putus. Kalau umpanya ketua kami tidak lagi diminta Demokrat, maka berikankalah nama lain, agar dua partai ini bersanding lagi.”

Bagi Max, kedua partai ini telah membuktikan mampu bekerjasama selama 2004-2009. Max berharap kerjasama yang telah terjalin selama lima tahun itu tetap dilanjutkan.

Itu sebabnya, Max mengatakan tidak akan pernah setuju bila Partai Golkar menjadi oposisi pemerintahan yang dipimpin Partai Demokrat. “Kami tidak akan kami tidak akan pernah menjadi oposisi,” kata dia.