GeForce GTX 275 Beredar Awal April

Sumber :

VIVAnews - Nvidia Corp., salah satu dari dua pemasok chip discrete graphics processing unit utama dunia berencana untuk meluncurkan kartu grafis terbarunya tanggal 9 April 2009. Adapun VGA yang akan dirilis merupakan seri mainstream performance yakni GeForce model GTX 275. Kartu VGA ini akan bersaing ketat dengan Radeon HD 4890, kartu grafis buatan graphics products group dari Advanced Micro Devices.

Kartu grafis Nvidia GeForce GTX 275 akan diperkuat oleh chip GPU G200b yang memiliki 240 shader processor yang bekerja pada kecepatan 1404MHz, 80 buah texture unit, 30 buah render back end yang berjalan pada kecepatan 633MHz dan interface memory 448-bit. Kartu grafis itu juga akan dilengkapi dengan memori video GDDR3 berkapasitas 896MB yang bekerja di frekuensi 2328MHz.

Menurut informasi yang VIVAnews kutip dari Xbitlabs, 23 Maret 2009, GeForce GTX 275 ini akan menggantikan GeForce GTX 260 di kisaran harga 229 sampai 279 dolar AS.

Peluncuran kartu grafis ini hadir di waktu yang tepat. Pasalnya, penjualan produk Nvidia sedang memburuk selama beberapa kuartal belakangan, dan perusahaan membutuhkan produk baru yang dapat menghasilkan keuntungan sekaligus merebut kembali market share yang diambil alih oleh ATI, produsen VGA yang merupakan salah satu unit bisnis Advanced Micro Devices. Selain itu, kalau Nvidia meluncurkan produk tersebut di kuartal kedua, maka produk yang bersangkutan dapat memanfaatkan tren peningkatan penjualan yang umumnya terjadi di kuartal kedua setiap tahun.