Bentrok di Riau Bukan Melibatkan Antar Suku

Sumber :

VIVAnews - Bentrokan massa yang terjadi di Kecamatan Indragiri, Kabupaten Indragiri Hilir, Riau, Rabu 10 Desember 2008 kemarin, bukan melibatkan antar suku. Tetapi hanya persoalan pribadi warga yang kebetulan berbeda suku, yakni warga suku Bugis dan Melayu.

"Kami klarifikasi bahwa ini bukan bentrok antar suku yang berbau sara, hanya saja kebetulan dua orang yang bertikai dari suku yang berbeda, yang satu dari Bugis dan satu Melayu," ujar Kepala Desa Sungai Belah, Kecamatan Kuala Indragiri Hilir, Riau, Hassanudin saat dihubungi VIVAnews, Kamis, 11 Desember 2008.

Menurut Hassanudin, perstiwa itu berawal, saat itu satu dari warga suku Bugis mendatangi warga suku Melayu yang datang marah-marah, dan terjadi cekcok mulut dengan M. Natsir (42) dan tanpa alasan jelas M.Natsir ditikam dengan badig hingga meninggal.

"Usai menikam pelaku melarikan diri, dan keluarga M.Natsir yang tidak terima dengan penikaman langsung mendatangi pelaku untuk membalas serangan, dan serangan itu juga menimbulkan tewasnya satu warga Bugis," ujar Hassanudin saat dihubungi VIVAnews, Kamis 11 Desember 2008.

Akibat persoalan antar pribadi, mengakibatkan aksi keributan massal antar dua suku warga yang berbeda dan beberapa orang mengalami luka-luka. Menurut rencana, siang ini korban meninggal M. Natsir akan dikebumikan pihak keluarga selepas sholat dzuhur.

Laporan: Hafiz Hasian/Riau