Harga Gula Naik, Inflasi Tak Terpengaruh

Sumber :

VIVAnews - Menteri Perdagangan Mari Elka Pangestu mengatakan kenaikan harga patokan gula petani tidak akan banyak berpengaruh terhadap inflasi. 

"Sumbangan kenaikan harga patokan gula sudah dihitung, tidak akan berpengaruh besar terhadap inflasi," kata Mari saat konferensi pers di Hotel Borobudur, Jakarta, Kamis 16 April 2009.
 
Awal pekan ini, pemerintah telah menaikkan harga patokan gula petani menjadi Rp 5.350 per kilogram. "Harga patokan tersebut akan mencerminkan kenaikan harga gula di pasaran," ujarnya.
 
Kenaikan HPP, dia menambahkan, karena faktor harga dunia, depresiasi kurs mata uang dan kenaikan biaya produksi dalam negeri. "Ini kenaikan yang terjangkau, tidak tinggi sekali sehingga masih bisa dijangkau konsumen," ujarnya.