Yahoo Segera Rombak Manajemen

Sumber :

VIVAnews -- Setelah sekitar enam pekan bertugas, CEO Yahoo yang baru, Carol Bartz, kemungkinan akan melakukan perombakan besar-besaran di jajaran direksinya pekan ini.

Menurut All Things Digital, sebuah situs blog yang berafiliasi pada Wall Street Journal, Bartz akan mengganti semua jajaran direksi yang notabene adalah orang-orang pilihan CEO sebelumnya, Jerry Yang.

Situs blog itu mengutip sumber-sumber anonim (tanpa nama) baik dari dalam maupun luar Yahoo, serta sebuah memo Bartz kepada staf yang mengatakan bakal adanya 'pekan yang besar', untuk beberapa waktu ke depan.

Bulan lalu, Bartz mengatakan bahwa ia akan lebih berfokus pada isu-isu fundamental di tubuh Yahoo. "Saya akan bergerak dengan cepat untuk memecahkan masalah utama," ujar Bartz seperti dikutip dari situs PCWorld.

Perombakan formasi manajemen yang akan diberlakukan Bartz, meliputi 'Level C' yang mencakup chief operating officer (COO), chief technical officer (CTO), serta sebuah posisi baru yang dibuat Bartz: chief marketing officer.

Semuanya akan bertanggung jawab langsung kepada Bartz. Struktur tersebut, mirip dengan struktur tim manajemen Bartz ketika ia memimpin perusahaan software engineering Autodesk.

Bartz terpilih untuk menggantikan Jerry Yang setelah Yang dianggap gagal memperbaiki kondisi Yahoo yang terus menurun, dan menyia-nyiakan kesempatan akuisisi Yahoo oleh Microsoft senilai US$ 47,5 miliar.

Bulan lalu, Yahoo melaporkan kerugian bersih di kuartal empat 2008 sebesar US$ 303 juta (sekitar Rp 3,6 triliun), atau mengalami penurunan dari tahun lalu yang membukukan keuntungan sebesar US$ 206 juta (Rp 2,45 triliun). Pendapatan Yahoo juga berkurang 1 persen menjadi US$ 1,81 miliar (Rp 21,5 triliun).