"Saya Masih Gemetaran"

Sumber :

VIVAnews - Pohon tumbang yang menimpa mobil Toyota Avanza B 147 WN, Jalan MT Haryono, Tebet, Jakarta Selatan masih menyisakan trauma bagi pengendaranya. Frans Willem mengaku masih gemetaran hingga kini.

Warga Tebet ini mengatakan, sesaat sebelum kejadian dia melintas dari arah Cawang menuju Pancoran bersama istrinya. Dia mengaku kaget saat terdengar bunyi keras di atap mobilnya.

"Setelah saya keluar ternyata pohon menimpa mobil saya. Saya kaget karena hujan belum deras, kok bisa tumbang," katanya.

Dia dan istrinya merasa beruntung karena masih selamat. "Tapi saya jadi trauma, apalagi kondisi mobil saya rusak berat," katanya.

Hingga pukul 12.06 WIB, Kamis, 5 Februari 2009, kemacetan sudah mencapai 3 kilometer hingga ke arah Cawang. Kemacetan akibat jalan yang dilalui hanya tersisa 1 lajur.

Dua lajur lainnya terutup pohon dan bangkai mobil yang rusak.


Akibat pohon tumbang itu, atap mobil rusak parah, kaca depan dan kaca samping pecah.  Mobil naas berwarna hitam itu milik Franswillem.

Saat ini petugas polisi tengah mengatur arus lalu lintas. Tampak juga petugas dari Dinas Pertamanan sudah memotong batang pohon yang menghalangi jalan.