Menteri Kesehatan Punya Fans Club

Sumber :

VIVAnews - Keberanian dan kesederhanaan Menteri Kesehatan Siti Fadilah Supari menginspirasikan beberapa orang untuk membentuk fans club. Semalam, Kamis 5 Maret 2009, mereka pun meluncurkan situs Siti Fadilah Supari Fans Club yang beralamat di www.sfs-fansclub.net.

"Kami terdiri dari beberapa teman muda, ada yang dari partai politik dan ada yang profesional," kata Wahyu A Maryono, Koordinator Siti Fadilah Supari Fans Club, saat dihubungi VIVAnews, Jumat 6 Maret 2009.

Wahyu dan beberapa rekannya itu merasa prihatin dengan kondisi kesehatan masyarakat Indonesia. Berganti menteri kesehatan, namun kondisi tak kunjung membaik.

Namun ketika Menteri Kesehatan Siti Fadilah Supari menjabat, muncul berbagai gebrakan yang membuat Wahyu dan teman-temannya terkesima. Siti Fadilah sangat pro-rakyat namun sayangnya, sepak terjangnya tidak terberitakan secara luas. "Makanya kami bikin fans club," ujar Wahyu.

Saat peluncuran situs SFS Fans Club di Kafe Score! yang dihadiri Siti Fadilah Supari, Wahyu melihat sendiri bagaimana dedikasi sang menteri. "Semalam misalnya, Bu Menteri dapat informasi ada pasien anak di sebuah rumah sakit yang tak bisa keluar karena tak ada biaya. Informasi itu langsung direspons Bu Menteri dengan menghubungi pihak rumah sakit," kata Wahyu.

Wahyu menyatakan SFS Fans Club ini juga tak dibantu dana oleh Siti Fadilah. Biaya situs dan untuk berkumpul adalah swadaya anggota. "Paling kalau lagi berkumpul, Ibu Siti Fadilah bilang makannya saya yang bayar," ujar Wahyu.