Hammam Kampanye di Raparnas PSSI

Sumber :

VIVAnews - Pemilihan pengurus baru Konfederasi Sepakbola Asia (AFC) baru digelar Mei 2009 nanti. Namun Presiden AFC, Mohammad bin Hammam telah memulai kampanyenya untuk mendapatkan dukungan agar kembali terpilih untuk periode berikutnya.

Dalam jumpa pers yang digelar usai pembukaan Rapat Paripurna (Raparnas) PSSI di Hotel Borobudur, Jakarta, Minggu, 22 Februari 2009, Hammam secara terang-terangan mengungkapkan niatnya tersebut. Bahkan kehadirannya di Raparas PSSI juga diakui merupakan bagian dari kampanyenya.

"Dalam era demokratis sekarang ini siapa pun berhak jadi presiden AFC. Saya, tidak akan menjegal siapapun untuk jadi presiden AFC. Tapi saya juga punya hak untuk berkampanye. Dan dengan kehadiran pada acara ini, saya berharap Indonesia juga akan memberikan dukungannya pada saya pada pemilihan nanti," kata Hammam.

Kedatangan Mohammed bin Hammam ke Indonesia adalah atas undangan PSSI. Kunjungan pria asal Qatar itu juga berkaitan dengan lawatannya ke beberapa negara anggota AFC. Sebelum ke Jakarta, Hammam lebih dulu melawat ke Brunei Darussalam, dan hari ini Hammam bertolak dari Jakarta ke Manila, Filipina.

Pada Raparnas PSSI, Hammam ditemani oleh empat presiden dari asosiasi sepakbola anggota AFC, yakni Morawi Makudi, Presiden Federasi Sepakbola Thailand (FAT) yang juga anggota Exco FIFA, Phouvanh Vongsuthi, Presiden Sepakbola Laos, Francisco Kalbuadi, Presiden Federasi Sepakbola Timor Leste, dan Nguyen Trong Hy, Presiden Federasi Sepakbola Vietnam,
  
Dalam sambutannya, Hammam memberikan dukungan kepada PSSI dalam usahanya mencalonkan Indonesia menjadi tuan rumah Piala Dunia (PD) 2022. Bahkan, Hammam memuji presentasi yang ditampilkan oleh PSSI di sela-sela Raparnas.

"Keinginan PSSI untuk menjadikan Indonesia sebagai tuan rumah PD 2022 sangat terbuka. Melihat hasil presentasi yang disampaikan tadi, saya pikir tak perlu menunggu hingga 2022 untuk tampil di pentas dunia," tandas Hammam.   

Hammam merupakan terpilih menjadi Presiden AFC sejak Agustus 2002 lalu. Dalam pemilihan nanti, Hammam digadang-gadang akan bersaing dengan Sheikh Salman bin Ebrahim Al Khalifa dari Bahrain.