Kereta dari Bekasi Hanya Sampai Kemayoran

Sumber :

VIVAnews - Hujan deras dan air laut pasang atau rob menyebabkan banjir di Stasiun Kampung Bandan, Jakarta Utara.  Akibatnya rute kereta dari arah Bekasi dan Tangerang tidak sampai di stasiun ini.

Stasiun Kampung Bandan berada di belakang WTC Mangga Dua, Jakarta Utara. Stasiun ini sudah pernah ditinggikan sekitar 60 sentimeter. "Tapi ternyata masih banjir juga," kata Kepala Humas Daops I PT Kereta Api Akhmad Sujadi kepada VIVAnews, Selasa, 13 Januari  2009.

Sujadi mengatakan, kereta dari Bekasi hanya sampai Stasiun Kemayoran dan kereta dari Tangerang hanya sampai Stasiun Angke.

Sujadi mengatakan, banjir yang melanda Stasiun Kampung Bandan selain diakibatkan oleh hujan deras juga karena air laut pasang.