Tere: Rieke Bukan Saingan

Sumber :

VIVAnews - Sehari lagi nasib para caleg artis pemilu 2009 ditentukan. Artis Theresia Ebenna Ezeria Pardede, atau lebih dikenal dengan Tere, tidak merasa terancam dengan saingan caleg artis lain.

Rieke Diah Pitaloka, disebut-sebut jadi saingan terberat Tere. Rieke adalah caleg dari partai kepala banteng, PDI Perjuangan. Beberapa nama lain, Rachel Maryam (Partai Demokrat) dan Derry Derajat (PAN) bakal bertarung dengan Tere perebutkan 'kursi' di Senayan.

Tere merupakan Caleg DPR nomer urut 3, Partai Demokrat, Dapil Jabar II, Kabupaten Bandung dan Bandung Barat. Tapi Tere menganggap Rieke, Rachel, dan Derry bukan saingannya. 

"Menurut Saya itu bukan saingan, tapi mitra karena nantinya kalau terpilih kan kita duduk bersama di DPR," kata Tere di Cilandak Town Square, Selasa 7 April 2009 malam.   

Ada benarnya perkataan Tere. Ia bilang, sekali para artis tersebut duduk sebagai wakil rakyat, "Kita milik rakyat bukan milik partai lagi," ujarnya. Tidak masalah strategi apa yang dilancarkan para artis demi meraup dukungan, Tere tidak ikut-ikutan.

Money Politic? Itu bukan cara Tere. Meskipun demikian, Tere mengaku, masih banyak cara kotor itu bertebaran. Menurut Tere, Money Politik sekarang memakai cara halus. Seperti, pembagian sembako, sumbangan pembangunan, dan lainnya.

Tidak pula ada tim sukses untuk Tere. Cukup mengerahkan kerabat di Bandung, "Keluarga juga banyak pendekatan dengan masyarakat," ujarnya. Yang terpenting buat Tere, warga di Dapil-nya tahu visi dan misi apa yang ia emban jika kelak berhasil jadi anggota dewan. 

Kampanye kemarin, pelajaran demokrasi untuk masyarakat lebih penting. Tere pun lebih banyak bertatap muka dengan tokoh-tokoh daerah, dan mendengar keluhan masyarakat.