Astra Agro Belum Pastikan Investasi 2009

VIVAnews - PT Astra Agro Lestari Tbk (AALI) masih mengkaji investasi dan penanaman baru pada 2009. Hal itu seiring tingginya harga pupuk dan suku bunga pinjaman.

"Tahun depan, bila faktor-faktor ini turun, kami bisa mengevaluasi untuk investasi," kata Direktur Astra Agro Lestari, Santoso, di Ciater, Subang, Jumat, 28 November 2008.

Menurut dia, bila harga minyak sawit mentah (crude palm oil/CPO) turun menjadi US$ 350 per ton, perseroan akan tetap bertahan pada level produksi saat ini. Target produksi tahun depan, minimal sama dengan tahun ini, yakni 792.526 ton.

"Apalagi, harga CPO pernah mencapai level US$ 900-1.000 per ton," ujar dia.

Dia menjelaskan, pelemahan nilai tukar rupiah terhadap dolar AS semestinya dapat menguntungkan penjualan ekspor. Namun, saat ini harga CPO dunia juga sedang turun.

"Kami belum bisa memperkirakan harga CPO tahun depan," ujar dia.

Santoso menambahkan, pada 2009, perseroan akan fokus pada perawatan 55 ribu hektare lahan yang belum berproduksi (green field). Selain itu, perseroan akan membangun infrastruktur di kebun inti.

LPEI Buka Suara soal Dugaan Korupsi Pembiayaan Ekspor Rp2,5 Triliun

Sebelumnya, analis PT BNI Securities Asti Pohan dalam risetnya tentang Astra Agro Lestari edisi Rabu, 26 November 2008 mengatakan, penurunan harga komoditas kelapa sawit mendorong Astra Agro Lestari mengurangi belanja modal tahun depan.

Perseroan akan lebih memfokuskan pada penanaman lahan, perawatan kebun, dan pengembangan infrastruktur.

Tahun ini, dari Rp 1,5 triliun yang dicadangkan, perseroan baru membelanjakan dana Rp 888 miliar atau 58 persen dari total anggaran.

Meskipun Astra Agro mempunyai kapasitas untuk mengajukan utang, langkah perseroan yang tidak mengandalkan pendanaan dari pinjaman sudah tepat. "Menurut kami, bisnis komoditas ini sebaiknya menjauhi dari utang jangka panjang, apalagi dengan bunga tinggi," ujar dia dalam riset itu.

Kabar Duka Ade Paloh Meninggal Dunia
Program mudik gratis Pemprov DKI tahun 2023.

DKI Jakarta Buka Mudik Gratis ke 19 Kota, Catat Tanggal dan Cara Daftarnya

Pemprov DKI Jakarta kembali buka layanan mudik gratis untuk masyarakat dalam momen libur lebaran Idul Fitri 1445 Hijriah dengan keberangkatan dari Monas pada 4 April 2024

img_title
VIVA.co.id
19 Maret 2024