Deplu: Ali Alatas Pejuang Perdamaian Dunia

VIVAnews - Diplomat senior Ali Alatas ternyata memiliki jabatan tersendiri di kalangan internal Departemen Luar Negeri. Tokoh yang kini menjadi Ketua Dewan Pertimbangan Presiden itu dijuluki sebagai Pejuang Perdamaian Dunia.

"Kami dari Deplu (Departemen Luar Negeri) merasa sangat kehilangan senior kami yang kinerjanya diakui dunia. Kita mengenang beliau sebagai Pejuang Perdamaian Dunia," ujar juru bicara Departemen Luar Negeri, Teuku Faizasyah kepada VIVAnews melalui telepon, Kamis, 11 Desember 2008. 

Departemen pimpinan Hassan Wirajuda itu sangat terpukul dan kehilangan yang mendalam atas kepergian Ali Alatas. Apalagi, Hassan Wirajuda dengan almarhum Ali Alatas sama-sama berkarir di Departemen Luar Negeri sebagai diplomat.

"Kita mengetahui beliau (Ali Alatas) sangat berperan aktif dalam perdamaian dan diplomasi luar negeri," jelas Teuku yang saat ini masih berada dalam acara Bali Democracy Forum.

Ali Alatas meninggal dunia di Rumah Sakit Mount Elizabeth Singapura pada Kamis pukul 07.30 waktu setempat. Alumni Fakultas Hukum Universitas Indonesia itu meninggal karena karena penyakit jantung.

Bukan Dibakar, Begini Cara Buktikan Keaslian Madu Murni
Dude Harlino dan Alyssa Soebandono Menyambut Anggota Keluarga Baru

Terpopuler: Artis Keturunan Darah Biru sampai Proses Kelahiran Anak Perempuan Alyssa Soebandono

Round-up dari kanal Showbiz pada Kamis, 25 April 2024. Salah satunya tentang cerita dari prosesi kelahiran anak perempuan pertama Alyssa Soebandono.

img_title
VIVA.co.id
26 April 2024