Wapres Berharap Ada Sirkuit F1 di Bali

VIVAnews – Wakil Presiden Jusuf Kalla berharap Indonesia bisa memiliki sirkuit F1 suatu saat nanti. Bali dinilai tepat sebagai tempat balapan mobil paling bergengsi itu.

Hal ini dikatakan Menegpora Adhyaksa Dault di Istana Wapres, Jl Medan Merdeka Selatan, Jakarta, Kamis 18 Desember 2008. Adhyaksa mengantar dua pembalap Rio dan Ryan Haryanto untuk bertemu wakil presiden.

“Wakil presiden bilang kalau bisa bikin sirkuit F1 di Indonesia. Bagusnya di Bali agar bisa menarik penonton dari GP Singapura. Karena penonton Sepang (Malaysia) saja bisa sepi setelah ada GP Singapura,” kata Adhyaksa kepada wartawan.

Ia juga berharap kalau Rio dan Ryan suatu saat nanti bisa terjun ke balapan F1. “Kalau dibina terus, umur 20 tahun lima tahun lagi,  Rio bisa masuk F1,” demikian Ahyaksa.

Rio dan Ryan yang tahun ini masing-masing membalap di formula Asia dan formula Renault itu, bertemu wakil presiden untuk menyampaikan kepindahan mereka musim depan ke ajang yang berbeda. Rio akan terjun ke Formula BMW sedangkan Ryan akan masuk ke arena F3 Asia.

Uji Kesiapan Operasi, Prajurit Puspenerbal TNI AL Gelar Latihan Terbang Malam
Ilustrasi cuaca panas.

Panas Ekstrem Melanda Thailand, 30 Orang Tewas

Thailand mengeluarkan peringatan baru tentang cuaca panas ekstrem dimana pemerintah mengatakan sengatan panas telah menewaskan sedikitnya 30 orang tahun ini.

img_title
VIVA.co.id
25 April 2024