Tak Perlu Dana Besar untuk Investasi

VIVAnews - Dana Anda pas-pasan. Jangan khawatir, dana minim bukan berarti tertutup peluang melakukan investasi. Sekarang ini tidak perlu dana puluhan juta atau ratusan juta rupiah, yang penting investasi dilakukan secara teratur mesti dengan dana yang kecil.

Jika berinvestasi dalam produk reksa dana, jangan bayangkan Anda harus mempunyai uang puluhan juta. Dengan dana hanya ratusan ribu rupiah pun reksa dana bisa dalam genggaman. Saat ini sudah banyak produk reksa dana yang ditawarkan mulai dari Rp 100 ribu. Jadi Anda bisa mencoba investasi jenis reksa dana.

Menurut Research & Technical Analyst PT Infovesta Utama Wawan Hendrayana, produk dari PT Manulife Aset Manajemen Indonesia yaitu reksa dana Dana Saham bisa dibeli dengan harga Rp 100 ribu. Produk reksa dana PT Trimegah Securities juga bisa dibeli dengan dana awal Rp 250 ribu.

Beberapa manajer investasi besar misalnya PT Fortis Investments atau PT Schroder Investment Management juga menjual produk yang bisa dijangkau. Produk-produk ini biasanya yang membuat mahal adalah sistem penjualannya yang melalui agen penjual. Misalnya saja perusahaan menjual produknya melalui agen penjual di Citibank. Yang menjadi masalah,  jika bukan nasabah Citibank, maka Anda harus menjadi nasabah bank asing itu dengan minimal menyetor Rp 10 juta.

"Tergantung dari masing-masing agen penjual. Produknya Schroder jika dibeli melalui Bank Mandiri, ada yang hanya Rp 500 ribu," kata Wawan kepada VIVAnews, Senin 26 Januari 2009.

Namun untuk mengakalinya, Anda bisa langsung membeli produk Schroder langsung tanpa melalui agen penjual, Menurut Manager Mutual Fund Sales Schroder Yudi Rangkuti, reksa dana Prestasi Plus Schroder dijual dengan harga Rp 200 ribu. Produk ini bisa  langsung dibeli di kantor Schroders, tak harus melalui agen penjual di bank. "Kita tidak boleh menolak investor, meski hanya membeli Rp 200 ribu," kata dia.

Jadi tak ada alasan investasi hanya bisa dilakukan orang berkantong tebal kan? Dengan dana ratusan ribu saja, Anda sudah bisa memulai investasi. Happy Investing!

Toyota Fortuner Hybrid Sudah Ada di Diler, Segini Harganya
Ilustrasi logo Mahkamah Konstitusi.

Arti dan Peran Amicus Curiae yang Diajukan Megawati dan Habib Rizieq ke MK

Pengajuan amicus curiae yang dilakukan sejumlah tokoh ini heboh mencuat terkait dengan persidangan dalam pekara sengketa hasil Pilpres 2024.

img_title
VIVA.co.id
19 April 2024