Pertahanan Bucks Tundukkan Rockets

VIVAnews - Milwaukee Bucks akhirnya bisa membalas dendam delapan kali kekalahan dari Houston Rockets, Senin 9 Februari 2009 (Selasa WIB). Dengan gaya permainan yang jauh bertahan dari biasanya dan dukungan publik, Bucks unggul 124-112.

Bucks wajib berterima kasih pada dua pemainnya, Charlie Villanueva dan Ramon Sessions. Villanueva di luar dugaan mencetak 25 angka dan delapan rebound, sedangkan Sessions mencatat 26 poin dan tujuh asisst.

Keduanya memang sempat menunjukkan kemajuan di laga sebelumnya melawan Detroit Pistons dengan mengumpulkan total 77 poin. Namun, acungan dua jempol baru ditujukan fans Bucks dalam pertandingan malam waktu setempat itu.

"Kami datang dan tetap pada rencana awal permainan. Mencoba bertahan dengan baik dan biarkan saja serangan yang mendatangi," ujar Sessions seperti dilansir AP.

Sedangkan dari kubu Rockets, terlihat ada ganjalan dari sisi para penyerang. Tracy McGrady sebagai forward Rockets mengakui kehabisan akal menghadapi tim dengan strategi bertahan.

T-Mac bahkan hanya mampu melesakkan satu dari sembilan tembakan tiga angka. Sedangkan Yao Ming yang biasanya jadi pahlawan Rockets juga tak berdaya dengan raihan hanya tujuh angka. Ia juga hanya mampu memasukkan dua dari delapan tembakan.

"Kami membuat mereka (Houston) tak nyaman. Membuat masuk dalam perangkap foul dan bermain lebih bertahan. Strategi kami berjalan sempurna," ujar Villanueva.

HASIL PERTANDINGAN NBA LAINNYA
LA Clippers 73, Charlotte Bobcats 94
New Orleans Hornets 80, Memphis Grizzlies 85
Phoenix Suns 91, Philadelphia 76ers 108

Perasaan Shin Tae-yong Usai Timnas Indonesia U-23 Singkirkan Korea Selatan
Petugas yang mengawal Anies dan Keluarga selama Pilpres 2024 berpamitan

Tim Pengawal Anies Pamitan usai Pilpres 2024 Berakhir

Tugas tim pengawal yang melekat pada Anies Baswedan selaku Capres 2024 nomor urut 01 telah selesai dan mereka telah berpamitan kepada Anies dan Keluarga.

img_title
VIVA.co.id
26 April 2024