Rupiah Menguat Sedikit

VIVAnews - Nilai tukar rupiah terhadap dolar Amerika Serikat pada perdagangan Selasa 3 Maret 2009 menguat tipis dibandingkan posisi sehari sebelumnya.

Pada indeks mata uang Bloomberg, pukul 17.12 WIB, rupiah berada di posisi 11.995/US$ setelah sehari sebelumnya menyentuh level Rp 12.000-an/US$.

Sementara kurs tengah mata uang asing Bank Indonesia menunjukkan rupiah berada di angka 12.020/US$, menguat satu poin dibandingkan sehari sebelumnya di level 12.021/US$.

Aksi penjagaan yang dilakukan Bank Indonesia mampu menahan rupiah untuk tidak terpuruk lebih jauh terhadap mata uang dolar. Setidaknya rupiah dalam posisi stabil.

Sebelumnya,  Iwan Ridwan, dealer valas PT Bank CIMB Niaga Tbk, memperkirakan, transaksi jual dan beli mata uang lokal tersebut pada bergerak di kisaran 12.000-12.200 per dolar AS. Sebab, Gubernur BI sehari sebelumnya sudah menyatakan akan terus menjaga rupiah.

Komnas Perempuan Harapkan Penyelesaian Nonyudisial Pelanggaran HAM Berat Diperpanjang
Prabowo dan Gibran Temui Syeikh Mohamed bin Zayed Al Nahyan (MBZ)

Kenalkan Gibran ke Syeikh MBZ, Prabowo Subianto: Yang Mulia, Ini Wakil Presiden Saya

Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka, menemui Presiden Uni Emirat Arab (UEA) Yang Mulia Syeikh Mohamed bin Zayed Al Nahyan atau MBZ, di Istana Al Shati, Abu Dhabi.

img_title
VIVA.co.id
14 Mei 2024