Pertemuan G-20 di London

Menkeu: Negara Ekonomi Bagus Harus Dilindungi

VIVAnews - Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati mengatakan negara yang memiliki ekonomi sehat dan bagus seharusnya mendapatkan proteksi dalam pemberian bantuan lembaga multilateral, seperti IMF.

Untuk negara yang tergolong ekonominya sehat, sebaiknya tanpa persyaratan khusus jika ingin mendapatkan bantuan.

"Kalau negara-negara sepert itu (ekonominya sehat), sebenarnya IMF sudah siap," kata Menkeu di Istana Negara Jakarta Senin 16 Maret 2009. Menurut dia, negara dengan ekonomi sehat bisa menarik pinjaman IMF tanpa persyaratan.

Menurut dia, saat ini negara yang terkena krisis ekonominya tidak terlalu bagus, seperti di negara Eropa Timur. Namun, negara yang perekonomiannya bagus seharusnya dapat diberikan perlindungan tersendiri.

Dalam pertemuan menteri keuangan dan bank sentral negara maju dan berkembang G-20 Sabtu lalu di London sepakat untuk meningkatkan dana lembaga multilateral untuk membantu mengatasi kesulitan negara akibat krisis.

Beberapa lembaga yang sudah setuju untuk ditambah modalnya adalah Asia Development Bank. Hasil pertemuan tersebut akan dibawa ke London untuk di bahas di pertemuan tingkat tinggi para pemimpin negara anggota G-20 di London pada 2 April mendatang.

5 Fakta Menarik Persib Bandung Usai Benamkan Persebaya Surabaya di Liga 1
Pendampingan pembentukan koperasi di Banyuasin

Kementan Dorong Pembentukan Koperasi Guna Bantu Petani Banyuasin Kembangkan Usaha

Menteri Pertanian Andi Amran Sulaiman memberikan arahan agar jajarannya mampu membangun ekosistem baru di sektor pertanian dan membuat pertanian diminati anak muda.

img_title
VIVA.co.id
20 April 2024