NISP Luncurkan Layanan Syariah Semester Dua

VIVAnews - Semakin tingginya minat nasabah pada sistem syariah membuat OCBC NISP melirik sistem ini. Semester II nanti bank akan meluncurkan layanan syariah di tiga cabang bank yang ada di Surabaya dan Bandung.

Direktur Utama OCBC NISP Parwati Surjaudaja mengatakan, kebijakan yang diputuskan manajemen ini untuk memenuhi kebutuhan nasabah dan seiring kebutuhan dunia perbankan.

Menurut Parwati usai RUPS di kantor pusat OCBC NISP, Jakarta, Senin 23 Maret 2009, rencana menjalankan kegiatan usaha berdasarkan prinsip syariah disampaikan dalam RUPST dan RUPS Luar Biasa, di mana salah satu agendanya mengubah anggaran dasar perseroan dengan memasukkan kegiatan usaha berbasiskan syariah.

"Sejalan dengan fokus bisnis yang ditujukan segmen UKM dan konsumer NISP juga menargetkan pasar tersebut untuk memberikan pelayanan syariahnya. Tentunya ini akan dilaksanakan secara bertahap dengan rencana peluncuran pada semester II 2009," katanya.

Parwati menjelaskan, OCBC Singapura sudah lebih dulu berhasil menjalankan perbankan syariah melalui bank OCBC Malaysia. Berdasarkan pengalaman ini OCBC Singapura juga akan memberi dukungan penuh bagi OCBC NISP untuk dapat berhasil menjalamnkan unit usaha syariahnya di Indonesia.

Persebaya Bertekad Bangkit Lawan Persib
Konsumen menunjukkan emas batangan yang dibelinya di Butik Emas Logam Mulia, Gedung Aneka Tambang, Jakarta.

Bikin Silau, Harga Emas Antam Kembali Tembus Rekor Tertinggi

Harga emas produksi PT Aneka Tambang Tbk (Antam) dibanderol seharga Rp 1.347.000 per gram pada hari ini, Sabtu 20 April 2024.

img_title
VIVA.co.id
20 April 2024