Pasar Teknologi

Harga Memori DDR2 Beranjak Naik

Tahun 2008 lalu, harga chip memori DDR2 turun cukup banyak ke level yang sangat rendah. Meskipun bukan kabar gembira bagi pengguna, namun kenaikan harga memori itu merupakan angin segar bagi produsen pembuat memori. Mereka kini kembali bisa meraih keuntungan dan menjadi perusahaan yang kembali sehat.  

Menurut data DRAM Exchange, harga pokok memori DDR2 1GB sempat turun mencapai 0,59 dolar AS di pertengahan Desember 2008. Posisinya saat ini ada di kisaran 0,92 dolar AS, atau terjadi kenaikan sekitar 56 persen. Chip memori DDR2 667MHz 1GB juga naik dari 0,58 dolar AS ke angka 0,78 dolar AS atau sekitar 34 persen.

Salah satu alasan naiknya harga chip memori tersebut adalah karena sejumlah vendor DRAM Taiwan memangkas kapasitas produksinya dan menahan peredaran penjualan chip memori. 

Sebagai contoh, PSC menurunkan kapasitas produksi bulan September lalu. Elpida, Promos, Nanya, dan Inotera dan Samsung juga secara berturut-turut mengikuti jejak PSC. Akhirnya secara total, produksi chip DRAM di seluruh dunia turun sekitar 20 persen.

“Salah satu faktor kenaikan harga adalah turunnya volume pasokan DRAM dari Samsung, produsen chip asal Korea,” kata seorang sumber pada Digitimes, 8 Januari 2009. Menurut data iSuppli, perusahaan periset pasar DRAM, sampai Agustus 2008, Samsung merupakan produsen chip memori terbesar dengan market share sekitar 30,3 persen. Di posisi kedua dan ketiga adalah Hynix dengan 19,5 persen dan Elpida dengan 15,4 persen. Micron dan Qimonda, yang ada di posisi keempat dan kelima memiliki market share 10,9 dan 8,9 persen.

PMenurut sejumlah pengamat, pengurangan kapasitas produksi diperkirakan masih akan terjadi. Vendor asal Taiwan seperti PSC dan Rexchip juga akan menunda proses produksi 50 nanometer mereka dan tetap berjalan di 65 nanometer untuk membuat harga chip tetap kompetitif.

Nanya dan Inotera akan beralih ke teknologi yang digunakan Micron. Migrasi teknologi yang dilakukan akan lebih bertahap seperti beralih ke 68 nanometer terlebih dahulu baru kemudian pindah ke proses 50 nanometer, tergantung situasi pasar.

Pernah Anulir Vonis Mati Sambo, Kabar Majunya Suharto jadi Wakil Ketua MA Dikritisi
Ilustrasi mata uang Jepang

Yen Amblas ke Level Terendah dalam 34 Tahun, Menkeu Jepang Bakal Ambil Tindakan

Menteri Keuangan Jepang, Shunichi Suzuki menyatakan, akan mengambil tindakan yang tepat terhadap pergerakan pasar mata uang yang berlebihan.

img_title
VIVA.co.id
20 April 2024