Tiga Emiten Raih Penghargaan Asia Money

VIVAnews - PT Ramayana Lestari Sentosa Tbk (RALS), PT Indocement Tunggal Prakarsa Tbk (INTP), dan PT Unilever Indonesia Tbk (UNVR) meraih penghargaan dari majalah Asia Money edisi Desember 2008-Januari 2009.

Tom Lembong Pilih Setia di Gerakan Perubahan: Saya Satu Paket dengan Anies Baswedan

Ramayana meraih penghargaan untuk kategori perusahaan kecil, sedangkan Indocement perusahaan menengah. Sementara itu, Unilever Indonesia terpilih menjadi yang terbaik untuk kategori perusahaan besar.

Graeme Pitkethly, Chief Financial Officer (CFO) Unilever Indonesia, juga terpilih sebagai eksekutif terbaik (Best Executive).

Selain itu, tiga investor relations perusahaan publik di Indonesia memperoleh penghargaan serupa. Ketiga investor relations tersebut adalah Head Investor Relations dan Sekretaris Perusahaan PT AKR Corporindo Tbk (AKRA) V Suresh, Sekretaris Perusahaan PT United Tractors Tbk (UNTR) Sara Kristi Loebis, dan Investor and Public Relations PT Astra Agro Lestari Tbk (AALI) Tjahyo Dwi Ariantono.

Ketiganya memperoleh penghargaan untuk kategori The Best Investor Relations Officer di Indonesia.

"Penghargaan ini tidak mungkin diperoleh tanpa dukungan dan kepercayaan semua pihak kepada saya," kata Suresh dalam surat elektronik (email) yang diterima VIVAnews di Jakarta, Senin 19 Januari 2009.

Sementara itu, Tjahyo mengaku belum mengetahui soal penghargaan tersebut. "Saya baru dengar-dengar saja. Terima kasih, saya sudah diberitahu," ujarnya ketika dikonfirmasi VIVAnews.

Menurut dia, selama ini dirinya hanya menjalankan tugas yang diberikan manajemen perusahaan. "Saya hanya mencoba menjalankan tugas sepenuh hati. Karena saya banyak berhubungan dengan analis dan investor," kata dia.

Tjahyo akan terus berupaya untuk merespons setiap informasi dan menyampaikannya secara transparan. Meski demikian, informasi yang diberikan harus bisa dipertanggungjawabkan.

Anies soal Tawaran Jadi Menteri di Kabinet Prabowo: Belum Ada yang Ngajak

Penghargaan dari majalah Asia Money itu akan diberikan pada 26 Februari 2009 di Hong Kong, dalam acara bertajuk New Year Awards Dinner 2009.

PM Israel Benyamin Netanyahu bersama Batalion khusus Netzah Yehuda

Sepak Terjang Netzah Yehuda, Batalion Tempur Israel yang 'Digebuk' AS

Netzah Yehuda merupakan salah satu empat batalion yang membentuk brigade infanteri Kfir. Batalyon tersebut sebagian besar beroperasi di Tepi Barat yang dikirim berperang.

img_title
VIVA.co.id
26 April 2024