Kuartal III-2008

Pertamina Raih Laba Bersih Rp 24,9 Triliun

VIVAnews - PT Pertamina (persero) membukukan laba bersih hingga kuartal III-2008 sebesar Rp 24,99 triliun atau melampaui perolehan perusahaan selama 2007 sebesar Rp 24,46 triliun.

Pada laporan keuangan anaudit yang disampaikan direksi Pertamina dalam rapat dengar pendapat dengan Komisi Koperasi, UKM, dan BUMN DPR RI, Rabu malam, 3 Desember 2008, terlihat pula pendapatan Pertamina sepanjang kuartal III-2008 mencapai Rp 444,31 triliun atau melebihi perolehan selama 2007 sebesar Rp 390,19 triliun.

Pendapatan terbesar diperoleh dari penjualan dalam negeri sebesar Rp 282,72 triliun, penjualan ekspor Rp 35,18 triliun, selisih harga penjualan bahan bakar minyak (BBM) bersubsidi atau public service obligation (PSO) Rp 120,77 triliun, free marketing migas Rp 1,26 triliun, dan pendapatan usaha lain Rp 4,36 triliun.

Sementara itu, beban usaha Pertamina sebagian besar digunakan untuk pembelian minyak mentah dan hasil minyak mencapai Rp 363,78 triliun, diikuti beban operasional Rp 29,71 triliun. Sehingga, laba usaha perseroan sampai September 2008 telah mencapai Rp 37,35 triliun.

Ada Kesan Anies Baswedan Mulai Ditinggalkan Partai Pendukungnya, Menurut Pengamat
Chandrika Chika

Kondisi Terkini Chandrika Chika di Tahanan, Usai Jadi Tersangka Kasus Narkoba

Usai resmi ditahan, orangtua Chandrika Chika langsung menjenguk sang putri. Ibunda Chandrika Chika, Poppy Putry, mengungkapkan bahwa anaknya dalam keadaan yang baik.

img_title
VIVA.co.id
25 April 2024