Gerindra Gelar Rapimnas dan KLB

VIVAnews - Partai Gerakan Indonesia Raya akan menggelar rapat pimpinan nasional (Rapimnas) dan konggres luar biasa (KLB) pertamanya. Sejumlah agenda akan dibahas dalam pertemuan yang digelar di Jakarta Convention Center.

"Rencananya dibuka pukul 10.00 WIB," kata Wakil Sekretaris Jenderal Partai Gerindra Abdul Haris Bobihoe saat dihubungi VIVAnews, Selasa, 14 Oktober 2008.

Rencananya, rapimnas itu akan membahas perisapan Gerindra dalam menghadapi Pemilu 2009. "Kita juga akan membahas pembentukan Badan Pemenangan Pemilu 2009," jelasnya.

Rapimnas dan KLB Gerindra ini akan dihadiri perwakilan dari 33 Dewan Pimpinan Daerah dan 77 Dewan Pimpinan Cabang di seluruh Indonesia.

Kementan Dorong Pembentukan Koperasi Guna Bantu Petani Banyuasin Kembangkan Usaha
Red Sparks vs Indonesia All Star

Ungkapan Terima Kasih Megawati Usai Red Sparks Vs Indonesia All Star

Megawati Hangestri Pertiwi datang bersama Red Sparks ke Jakarta untuk bertanding melawan Indonesia All Star di Indonesia Arena Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta.

img_title
VIVA.co.id
20 April 2024