Dilelang, Ferrari Langka Datangkan Uang

VIVAnews - Rumah lelang RM Auctions bekerjasama dengan Sotheby's akan menampilkan salah satu mobil bersejarah dalam keluarga Ferrari,1957 Ferrari 250 TR (no.chasis 0714TR).

Erick Thohir : Satu Game Lagi Sudah Kunci ke Olimpiade, Kalau Dua Game Kita Juaranya

Mobil yang pernah dikendarai pembalap Piero Drogo, itu rencananya akan dilelang berbarengan dengan acara Ferrari Leggenda e Passione, di Maranello, Italia.

Meski baru akan berlangsung 17 Mei 2009 mendatang, pengumuman akan hadirnya Ferrari langka ini diproyeksikan jadi transaksi lelang termahal. Pasalnya inilah mobil balap Ferrari paling memikat, kompetitif, dan didaulat sebagai desain Scaglietti terindah.

Apalagi Ferrari 250 TR hanya diproduksi 22 unit di seluruh dunia. Menjadikannya model paling diincar diantara model Kuda Jingkrak lainnya.

Sri Mulyani Ungkap Pembangunan IKN Sudah Sedot APBN Rp 4,3 Triliun

"Ferrari 250 TR merupakan mobil paling menakjubkan dalam sejarah lelang,"  ujar Direktur Pelaksana RM Europe, seperti dilansir pressportal, Senin 9 Februari 2009.

"Even The Ferrari Leggenda e Passione yang sudah memasuki tahun ketiga sebagai tempat penjualan Ferrari, merasa bangga mempersembahkan 250 TR di kota kelahirannya, Maranello."

Ferrari 250 TR memulai debut sebagai mobil sejarah Januari 1958. Bersama Drogo, mobil cantik ini berjuang pertama kalinya di ajang selebrasi 1000 km Buenos Aires dan berhasil finish di peringkat empat.

Sebuah posisi membanggakan mengingat lawan Drogo saat itu adalah pembalap tenar seperti Phil Hill, Peter Collins, Wolfgang von Trips dan Olivier Gendebien.

Mobil ini mulai berpindahtangan ketika agen Ferrari di Amerika, Luigi Chinetti, menjualnya ke sebuah peternakan di Texas. Saat itu Allan Conell sebagai pembeli juga berhasil memperoleh kemenangan dalam North American Race di tahun 1959.

AS Kirim 25 Ribu Makanan Siap Saji ke Jalur Gaza Melalui Udara

Meski beberapa kali berganti kepemilikan, 250 TR tetap menjalankan tradisinya di ajang balap hingga Juni 1963 dalam ajang Elkhart Lake 500.

Pembalap Pramac Racing, Jorge Martin

Siap Tinggalkan Ducati, Pramac Racing Mulai Negosiasi dengan Yamaha

Pramac Racing habis masa kontraknya sebagai tim satelit Ducati di akhir musim MotoGP 2024. Kabarnya, mereka siap tinggalkan Ducati dan bakal gabung Yamaha di musim depan.

img_title
VIVA.co.id
26 April 2024