'Slumdog Millionnaire' Rajai Oscar Inggris

VIVAnews - 'Slumdog Millionaire' lagi-lagi membuktikan kehebatannya di ajang festival dunia. Kisah Jamal, remaja India itu menyabet tujuh penghargaan di British Academy Award (BAFTA AWARD) 2009.

Berjaya di Golden Globe, dan Oscar-nya Inggris di London's Royal Opera House, kisah 'si anjing kumuh' Mumbai siap bersaing di Kodak Theater, lewat pagelaran Academy Awards. Demikian VIVAnews kutip dari Associated Press, Senin 9 Februari 2009.

Donny Boyle sang sutradara menduduki posisi puncak lewat tujuh penghargaan yang diborongnya di BAFTA Awards. Dua kemenangan bergengsi, film terbaik dan sutradara kehormatan, dipastikan diraih 'Slumdog Millionnaire'.

Sebelumnya, berbagai festival sudah ditaklukkan film yang berkisah tentang Sanjay, remaja India yang pertaruhkan nasibnya di kursi panas kuis 'Who Wants To Be A Millionaire' versi India tersebut. Sebutlah DGA (Directors Guild of America), PGA (the Producers Guild of America), SAG (Screen Actors Guild), WGA (Writers Guild of America), dan Golden Globes. 

Slumdog bersaing dengan 11 nominasi lain, termasuk film 'The Curious Case of Benjamin Button'. Film garapan sutradara David Fincher itu menangkan tiga nominasi.

Kate Winslet lagi-lagi mendulang sukses lewat perannya sebagai tahanan Nazi di 'The Reader'. Dalam pidato singkatnya, Kate dedikasikan penghargaan emas Bafta itu kepada mendiang produser Anthony Minghella dan Sydney Pollack.

Lima dari tujuh penghargaan lain yang diterima Slumdog adalah kategori Adapted Screenplay (Simon Beaufoy), Editing (Chris Dickens), Music (A.R. Rahman), Cinematography (Anthony Dod Mantle), and Sound.

Sementara, lawan terberatnya, “Benjamin Button” mencuri tiga kategori yaitu, Production Design; Makeup and Hair; serta Special Visual Effects.

Mendiang Heath Ledger meneruskan kecermelangannya lewat peran Joker di 'The Dark Knight'. Penelope Cruz menangkan kategori Supporting Actress lewat film 'Vicky Christina Barcelona'.

Siswa SMP Dibacok dan Dibegal Saat Pulang Sekolah Sendirian
Syahrul Yasin Limpo (SYL), Jalani Sidang Perdana

Eks Sespri Sekjen Ungkap BAP KPK Bocor ke Pejabat Kementan

Mantan Sespri Sekretaris Jenderal Kementerian Pertanian (Kementan), Merdian Tri Hadi mengatakan bahwa berkas berita acara pemeriksaan (BAP) milik KPK terkait kasus dugaan

img_title
VIVA.co.id
24 April 2024