Preview Sriwijaya FC Vs Seoul FC

Rahmad Kantongi 'Isi Perut' Tim Tamu

VIVAnews - Sriwijaya FC akan mengawali penampilannya di Liga Champion Asia (LCA) 2009, malam ini. Bertanding di Stadion Jakabaring, Palembang, Selasa 10 Maret 2009, Laskar Wong Kito akan menjamu tim asal Korea Selatan, Seoul FC.

Menghadapi babak 32 besar LCA 2009 ini, perjuangan Charis Yulianto cs dipastikan cukup berat. Sebab, tim lawan punya materi dan pengalaman bertanding yang lebih baik dibanding Sriwijaya FC.

Meski demikian, SFC sangat bersemangat menyambut partai ini. “Pertandingan ini benar-benar berbeda. Dan ini jadi pengalaman pertama bagi SFC serta sebagian besar para pemain," ujar Pelatih Sriwijaya FC, Rahmad Darmawan, kepada Rasyid Irfandi, wartawan GOSport.

Kemenhub Pastikan Mudik 2024 Lancar, Intip Daerah Tujuan Terbanyak hingga Angkutan Terfavorit

Rahmad meminta pemain-pemainnya untuk tampil maksimal, tak hanya untuk meraih kemenangan di hadapan publik sendiri. Namun, penampilan maksimal di pertandingan ini juga penting untuk mempromosikan para pemainnya di mata pecinta sepakbola Asia.

"Justru itulah, saya lebih senang bertemu dengan tim-tim kuat seperti Seoul FC, Shandong Luneng dan Gamba Osaka,” kata Rahmad.

Bermain menyerang

5 Minuman Alami Bantu Atasi Radang Tenggorokan Selama Puasa

Menghadapi Seoul FC, Rahmad mengaku telah banyak belajar. Dia mengintip kekuatan tim asal Negeri Ginseng itu dari rekaman video pertandingan yang mereka kumpulkan selama ini. Untuk malam ini, Rahmad rencananya akan menginstrusikan anak asuhnya untuk bermain menyerang.

“Dua hari belakangan ini, saya menonton rekaman pertandingan Seoul FC berulang-berulang. Mereka punya kerjasama tim yang bagus, khususnya di daerah pertahanan. Justru itu, saya akan menginstruksikan anak-anak untuk bermain menyerang,” jelas Rahmad.

Rahmad tak lupa mengingatkan Charis Yulianto cs agar bermain seperti biasa dan tidak terpengaruh dengan atmosfer berbeda di LCA. “Saya selalu mengingatkan anak-anak agar tetap enjoy dan menikmati bagian dari games ini. Dengan begitu, semua skenario yang direncanakan akan bisa berjalan dengan baik,” jelas pelatih yang membawa SFC meraih gelar double winner musim lalu itu.

Faktor Keith Kayamba

Menghadapi Seoul, Sriwijaya bakal mengalami krisis penjaga gawang. Pasalnya, dua dari tiga kiper yang dimiliki sedang berkutat dengan cedera. Mereka adalah Ferry Rotinsulu dan Dede Sulaiman. Satu-satunya harapan Rahmad hanyalah Aprianto. 

Beruntung, Rahmad masih bisa menurunkan pemain-pemain terbaiknya di lini belakang, tengah dan depan. Di barisan pertahanan, Rahmad masih memiliki kuartet lokal Charis, Ambrizal, Isnan Ali dan Christian Warobay.

Untuk lini tengah, mantan pelatih Persipura dan Persija itu akan menggunakan tenaga M Nasuha, Zah Rahan, Benben Berlian dan Budi Sudarsono. Sedangkan lini depan akan dihuni oleh duet Ngon A Djam dan Keith Kayamba Gumbs.

Rahmad sendiri banyak berharap pada kapten SFC, Keith Kayamba. Pasalnya, Kayamba sudah punya pengalaman di LCA sewaktu masih memperkuat tim liga Hongkong.

Menginspirasi Generasi Baru, Fashion Crafty Jakarta Hadirkan Kolaborasi Fashion Photos Project 5

”Pengalaman saya di LCA bebrapa waktu lalu akan dicoba bersama  SFC. Seoul punya banyak pemain bagus, tapi kami tetap yakin bisa menghadapi itu semua dan meraih kemenangan” ujar Kayamba.

Prediksi Line Up
Sriwijaya FC (4-4-2): Aprianto (g); Charis Yulianto, Ambrizal, Isnan Ali, Chrisitian Warobay; M Nasuha, Benben Berlian, Zah Rahan, Budi Sudarsono; Ngon A Djam, Keith Kayamba Gumbs
Pelatih: Rahmad Darmawan

Ilustrasi perkelahian dan pengeroyokan.

4 Pria Terkapar Babak Belur di Depan Polres Jakpus, 14 Anggota TNI Diperiksa

Para anggota TNI itu diduga tak terima Prada Lukman dikeroyok preman di Pasar Cikini, Rabu, 27 Maret 2024. Prada Lukman membela ayah rekannya yang dipalak kawanan preman.

img_title
VIVA.co.id
29 Maret 2024