Libur Panjang

Tol Luar Kota Padat Pukul 17.00

VIVAnews - Arus lalu lintas dari Jakarta yang menuju luar kota melalui Tol Cikampek dan Jagorawi saat ini masih normal. Kepadatan lalu lintas menuju kawasan Bandung dan Puncak Bogor akan mulai padat sore nanti.

Hal ini dikarenakan libur panjang pada akhir pekan yang dimanfaatkan warga Jakarta waktu untuk berlibur di luar kota.

Informasi dari Traffic Management Center (TMC), Polda Metro Jaya, Rabu 25 Maret 2009 yang disampaikan oleh Brigadir Dua Irawan menyebutkan, kepadatan arus kendaraan yang menuju luar kota akan mengalami peningkatan sejak pukul 17.00 WIB hingga malam hari.

Libur akhir pekan 28-29 Maret 2009 berurutan dengan tanggal merah Tahun Baru Saka Kamis 26 Maret 2009 dan banyaknya karyawan yang mengambil cuti pada hari Jumat 27 Maret 2009.

Petugas Tol Cikampek, Rosmiati kepada VIVAnews mengatakan, arus lalu lintas di Tol Cikampek masih normal. "Kepadatan biasanya pada hari pertama libur pagi dan sore hari," katanya.

KPU Nilai Unjuk Rasa Jelang Penetapan Pemilu Hal Biasa dan Selalu Ada
Raffi Ahmad

Cerita Mistis Raffi Ahmad Melihat Komedian Sapri Sebelum Meninggal

Raffi menceritakan kejadian anehnya saat berada di lokasi syuting, saat itu ia melihat sosok Sapri di tengah kerumunan. Padahal yang ia tahu, saat itu Sapri sedang sakit.

img_title
VIVA.co.id
19 Maret 2024