‘Spiderman’ Selamatkan Anak di Thailand

VIVAnews - Manusia laba-laba atau Spiderman berhasil menyelamatkan seorang anak yang berada di pinggir jendela kaca lantai tiga sebuah gedung sekolah.

Satgas Pangan Polri: Pasar Murah Harus Digencarkan Jelang Lebaran di Kalteng

Itu bukanlah adegan film Spiderman si manusia laba-laba. Melainkan seorang pemadam kebakaran Thailand yang mengenakan kostum Spiderman.

Sonchai Yoosabai, nama pemadam kebakaran tersebut memang sengaja menyulap dirinya menjadi tokoh komik Spiderman. Ia ingin menyelamatkan seorang anak berusia 8 tahun yang berada di pinggir kaca lantai tiga sebuah bangunan sekolah.

Perdana Jajal Action di Film Horor Marni The Story of Wewe Gombel, Frislly Herlind Rasakan Hal Ini

Anak yang berada di pinggir kaca tersebut memang sangat menyukai tokoh pahlawan Spiderman. Ia keluar dari jendela sekolah dan berdiri di pinggir kaca yang sangat membahayakan dirinya.

Hal itu terjadi di hari pertamanya bersekolah di Sekolah bagi Anak berkebutuhan khusus. Para guru yang mengajar telah membujuknya agar tidak berdiri di pinggir kaca tetapi tidak berhasil.

Sopir Taksi Online yang Todong Penumpang Wanita Minta Rp100 Juta Ditangkap

Lalu, ibunya berkata bahwa ia sangat menyukai tokoh Spiderman. Kemudian, Sonchai Yoosabai dipanggil untuk membujuk sang anak.

Sonchai memang selalu menyimpan konstum Spiderman di lemarinya. Kostum itu digunakan saat memberi pelatihan pada anak-anak bagaimana menyelamatkan diri saat kebakaran terjadi.

Kemenkominfo gelar nobar webinar

Kemenkominfo Mengadakan Kegiatan Webinar "Hak dan Tanggung Jawab di Ruang Digital"

Kemenkominfo mengadakan kegiatan webinar “Hak dan Tanggung Jawab di Ruang Digital” dalam rangka meningkatkan literasi digital 50 juta masyarakat Indonesia.

img_title
VIVA.co.id
29 Maret 2024