Pesawat TNI AU Jatuh Di Bandung

Korban Diusulkan Naik Pangkat Satu Tingkat

VIVAnews - 24 Korban kecelakaan pesawat TNI Angkatan Udara jenis Fokker-27 yang jatuh di Bandung diusulkan dinaikkan pangkatnya satu tingkat lebih tinggi.

"Akan diusulkan kenaikan pangkat satu tingkat," kata Komandan Korpaskhas, Marsekal Pertama Harry Budiono, di Bandara Hussein Sastranegara, Selasa 7 April 2009. "Karena ini kejadian baru pertama kalinya." Usulan ini sudah diajukan ke Asisten Personel Panglima TNI.

Saat ini seluruh korban sudah dibawa ke kampung halamannya masing-masing. Diantaranya, lima jenazah dimakamkan di Taman Makam Pahlawan Kalibata, tiga jenazah di Makassar, dan jenazah Pilot Kapten Penerbang I Gede Tirta dimakamkan di Bali.

Pesawat TNI Angkatan Udara jenis Fokker-27 jatuh dan menimpa hanggar milik PT Dirgantara Indonesia di Bandara Hussein Sastranegara, Bandung. Sebanyak 24 orang menjadi korban dalam kecelakaan tersebut yakni enam awak pesawat dan 18 penumpang, termasuk 17 siswa pasukan khusus.

Menurut informasi yang didapatkan TNI Angkatan Udara, tambah dia, pesawat berangkat dari Bandara Halim Perdanakusuma pada Senin 6 April pukul 07.30. Siang harinya sekitar pukul 13.04, pesawat tersebut celaka.

Diusung PKS jadi Bakal Cawalkot Depok, Imam Budi Hartono: Kerja Berat Menanti Saya

Laporan: Sigit Zulmunir | Bandung

Davina Karamoy Saat Promo film Jin dan Jun di Kantor Viva.co.id

Usai Memilih Mualaf, Davina Karamoy Belum Siap Kenakan Hijab

Davina Karamoy mengungkapkan bahwa dia belum merasa mantap untuk mengenakan hijab, meskipun dia sudah menjadi mualaf sejak masa SMA, tapi belum memilih berhijab.

img_title
VIVA.co.id
25 April 2024