Jabatan Darmin dan Anwar Diperpanjang

VIVAnews - Pemerintah memperpanjang masa jabatan Dirjen Pajak Darmin Nasution dan Dirjen Bea Cukai Anwar Supriyadi. Perpanjangan itu tertuang dalam keputusan Presiden pada 10 November 2008.

Menurut keputusan tersebut, batas usia pensiun Dirjen Pajak dan Dirjen Bea Cukai masing-masing diperpanjang selama satu tahun.

"Perpanjangan mengacu pada pertimbangan keahlian dan pengalaman kedua pejabat," ujar Kepala Biro Humas Departemen Keuangan, Samsuar Said di Jakarta, Kamis, 20 November 2008. Selain itu, Presiden juga melihat integritas mereka yang baik, kinerja, moralitas, serta kondisi kesehatan jasmani dan rohani.

Perpanjangan usia pensiun ini sesuai dengan Peraturan Pemerintah Nomor 65 Tahun 2008 tentang Perubahan Kedua atas Peraturan Pemerintah Nomor (PP) 32 tahun 1979 tentang Pemberhentian Pegawai Negeri Sipil. Dalam PP itu juga diatur batas usia pensiun yang dapat diperpanjang bagi PNS yang memangku jabatan tertentu.

Misalnya, perpanjangan batas usia pensiun hingga 65 tahun berlaku bagi PNS pemilik jabatan sebagai peneliti madya dan peneliti utama yang ditugaskan secara penuh di bidang penelitian.

Perpanjangan juga bisa diberikan sampai umur 60 tahun bagi PNS yang memangku jabatan struktural Eselon I, struktural Eselon II, dokter yang ditugaskan secara penuh pada unit pelayanan kesehatan negeri, pengawas SMA, SMP, SD, TK atau jabatan lainnya.
Sedangkan perpanjangan batas usia pensiun sampai dengan 62 tahun berlaku bagi PNS yang memangku jabatan struktural Eselon I tertentu.

Perpanjangan batas usia pensiun ditetapkan dengan Keputusan Presiden atas usulan pimpinan instansi atau lembaga setelah mendapat pertimbangan dari Tim Penilai Akhir terkait jabatan struktural Eselon I.




Bikin 2 Gol ke Gawang Korsel, Begini Kata Rafael Struick
Ilustrasi beli obat bisa lewat layanan telefarmasi.

Istri Bintang Emon Positif Narkoba Gegara Obat Flu, Begini Penjelasan Ahli

Terkait kasus yang dialami oleh Alca Octaviani, ada 2 jenis obat yang telah ia konsumsi di antaranya adalah obat actifed yang mempunyai kandungan pseudoephedrine.

img_title
VIVA.co.id
26 April 2024