Yenny Wahid

"Gatara untuk Rebut Kembali PKB"

VIVAnews - Gerakan Kebangkitan Rakyat (Gatara) menjadi wadah konsolidasi kubu Gus Dur untuk merebut kembali Partai Kebangkitan Bangsa (PKB). ”PKB tetap punya kita, tetap akan kita rebut kembali,” ujar Yenni Wahid usai acara deklarasi Gatara di kantor The Wahid Institute, Taman Amir Hamzah, Jakarta, Rabu 3 Desember 2008.

Yenni yakin gerakan itu mendapat dukungan warga PKB.  Menurut dia, keberadaan  Gus Dur menjadi alasan terkuat orang memilih PKB. ”Rata-rata warga  PKB itu memilih PKB bukan karena yang lain tapi karena Gus Dur,” kata dia.

Sementara itu Gusdur membantah dirinya kehilangan dukungan sebagaimana tercermin dalam hasil survei popularitas tokoh beberapa waktu lalu. ”Kalau anda mengira saya nggak dapat tempat, salah. Karena, warga yang mencintai saya sudah saya identifikasi adalah mereka yang tidak punya telepon,” ujar dia.

Meski Dilarang AS dan Barat, Israel 'Keukeuh' Akan Tetap Kembali Serang Iran
Ilustrasi Matahari

5 Negara Tanpa Malam, Matahari Hampir Tidak Pernah Terbenam

Sebagian besar negara di dunia mengalami siklus siang dan malam, tetapi ada negara-negara di mana fenomena matahari tengah malam terjadi, yang artinya matahari terus ada

img_title
VIVA.co.id
19 April 2024