Obama Natalan di Pangkalan Militer AL

VIVAnews - Presiden Amerika Serikat terpilih, Barrack Obama, mengunjungi pasukan tentara yang berada di Pangkalan Militer Angkatan Laut di Hawaii. Obama menghabiskan malam Natal bersama dengan prajurit dan keluarganya sambil bersantap malam.

Obama bertandang ke Pangkalan Angkatan Laut Teluk Kaneohe Hawai di Oahu, ia berbaur dengan para marinir dan awak kapal. Obama dan para tentara juga mencicipi menu makan malam tradisional seperti kalkun, daging sapi panggang, ham, dan sebagainya.

Dalam pertemuan itu, Obama berpakaian santai dengan kemeja polo biru dan celana panjang warna khaki tua mengobrol santai, berjabat tangan, dan berpose untuk foto bersama siapapun baik pria maupun wanita di dining hall, yang telah di dekorasi dengan pohon-pohon natal dan ornamen-ornamen Santa.

Obama yang menghabiskan waktu sekitar sejam di pangkalan militer itu, sibuk berkeliling ruangan, mendatangi meja demi meja. "Hanya ingin mengucapkan, 'Hi, selamat Natal," kata Obama.

Obama menyatakan mesti merayakan perjalanan setahun yang cukup menggembirakan karena pelayanan tugas terbaik dari para pria dan wanita pemberani berada jauh dari rumahnya yang mengamankan negaranya. "Mereka luar biasa dan rela mengorbankan diri mengilhami kita semua, bagian dari rangkaian kisah turun temurun kepahlawanan yang telah membuat kemerdekaan kita dan pencapaian kemakmuran selama lebih dari dua abad," kata Obama.

Obama menyampaikan pesan pentingnya peran mereka dalam menjaga dan melayani demi kemakmuran Amerika. “Kini, melebihi yang sudah pernah ada, kita mesti mengabdikan kembali diri kita pada gagasan bahwa ditakdirkan sebagai orang Amerika -- bahwa aku adalah penjaga saudaraku, aku adalah penjaga saudariku. Kita semua harus ambil bagian untuk melayani satu sama lain demi mencari gagasan-gagasan baru dan penemuan baru, dan memulai babak baru bagi kemahsyuran negara kita”.

Obama juga mengatakan, "Jika rakyat Amerika datang bersama dan meletakkan bahu mereka untuk menggerakkan roda sejarah, maka saya tahu bahwa kita bisa menanamkan rakyat kita untuk kembali berusaha... dan meraih kegemilangan yang dijanjikan."

Honda BeAT Jadi Incaran Maling bukan karena Tidak Aman
Momen Akrab Prabowo dan Jokowi di Acara Bukber di Istana Negara

Momen Akrab Prabowo dan Jokowi di Acara Bukber di Istana Negara

Menteri Pertahanan RI Prabowo Subianto menghadiri acara buka puasa bersama Ramadan 2024 yang digelar oleh Presiden RI Joko Widodo, di Istana Negara pada Kamis, (28/3).

img_title
VIVA.co.id
29 Maret 2024