TMII Sajikan Rekreasi Budaya

VIVAnews – Taman Mini Indonesia Indah mengurangi pertunjukan hiburan di hari libur tahun baru, Kamis 1 Januari 2009 ini. Sebaliknya, tempat rekreasi ini menonjolkan berbagai wahana bernuansa budaya guna menarik perhatian pengunjung masuk ke sana.

Viral Pengemudi Toyota Fortuner Pelat Dinas TNI Ribut dengan Pengguna Jalan Lain

“Kami mengurangi acara hiburan. Dan kami mempunyai 26 anjungan yang bisa dikunjungi,” kata Manajer Informasi TMII, J. Purnawijaya Alibasa kepada VIVAnews.

Menurut Purnawijaya melalui wahana itu, pengunjung tidak hanya terhibur, melainkan sekaligus belajar tentang kekayaan budaya bangsa Indonesia. Kesadaran dan rasa memiliki budaya sendiri, kata dia, penting. “Maka 2009 kami canangkan sebagai tahun sadar budaya,” kata Purnawijaya.

Miliarder di Vietnam Dijatuhi Hukuman Mati Gegara Menipu Bank Rp 697 Triliun

Rencananya, TMII bakal melengkapi koleksi anjungan lagi. Di antaranya menambah tujuh anjungan. Targetnya April 2009 nanti taman ini genap memiliki tiga puluh tiga anjungan.

Purnawijaya mengatakan di TMII memiliki beragam wahana yang dapat dinikmati. Selain wahana budaya, sebelas taman flora dan fauna, delapan bangunan monumen, dan dua belas sarana rekreasi.

Segudang Prestasi Verrell Bramasta, Artis Muda yang Bakal Duduk di Kursi DPR RI
Ilustrasi kue kering

5 Penyakit yang Sering Mengintai Usai Lebaran, Jangan Terlena Makan Opor dan Kue Kering!

Lebaran sangat identik dengan hidangan bersantan seperti kare dan opor, berminyak seperti goreng-gorengan, dan makanan manis seperti kue kering dan cokelat. Apa dampaknya

img_title
VIVA.co.id
12 April 2024