Terdakwa Pelecehan Putra Samuel Eto'o Bebas

VIVAnews - Terdakwa pelecehan seksual kepada putra Samuel Eto'o dibebaskan oleh pengadilan Spanyol. Pihak pengadilan tak punya cukup bukti untuk menjerat pria yang juga teman dekat Eto'o itu.

"Kami merespon tuduhan ini dan langsung menyelidikinya . Kami juga melibatkan psikolog untuk menangani kasus ini. Tapi, bukti yang diajukan kurang kuat," kata jaksa penuntut umum seperti dilansir AFP.

Top Trending: Hal yang Terjadi Jika Indonesia Tak Dijajah hingga Tawuran Brutal Antar Pelajar

Sebelumnya, pria itu diadukan oleh mantan istri Eto'o kepada polisi. Kasus ini terjadi dua tahun lalu, atau tepatnya pada Agustus 2006, saat putra Eto'o baru berusia 4 tahun.

Saat itu, putra Eto'o disuruh memuaskan sang pria dengan memegang kemaluannya. Eto'o memang meminta tolong pria itu agar menjaga anaknya.

Striker Barcelona itu seringkali sibuk bertanding atau menjalani acara di luar negeri. Sedangkan mantan istri Eto'o kini tidak tinggal serumah lagi dengannya.

Eto'o sempat menjadi saksi dalam kasus ini dan hadir di pengadilan, Desember 2008 lalu. Teman Eto'o itu awalnya diancam dengan hukuman enam tahun penjara serta denda 60 ribu euro alias Rp 877,8 juta.

Pelita Jaya memastikan tiket ke putaran final BCL Asia 2024

Perbasi Apresiasi Sukses Pelita Jaya Tembus Babak Utama BCL Asia

PP Perbasi mengapresiasi tim Pelita Jaya Bakrie Jakarta yang berhasil lolos ke babak utama Basketball Champions League (BCL) Asia 2024.

img_title
VIVA.co.id
26 April 2024