Juniper: Kencan Online Berpotensi Besar

Pacaran
Sumber :
  • U-Report

Firma penelitian Juniper Research melaporkan bahwa potensi pasar kencan online dan chatroom menggunakan perangkat genggam akan tumbuh mendekati US$ 1,4 miliar atau setara Rp 15 triliun pada 2013.

SIM Mati Hari Ini Tidak Perlu Bikin Baru

Estimasi tersebut nyaris mencapai 50 persen lebih besar ketimbang prediksi Juniper di tahun 2010 pada laporan sebelumnya. Dalam laporan yang dirilis pada Mei 2008 lalu, firma penelitian itu memproyeksikan revenue dari kencan online dan layanan chat akan menyentuh angka US$ 1 miliar.

Awalnya, prediksi tersebut dinilai sejumlah kalangan terlampau optimistis. Tetapi, menilik pertumbuhan yang cukup pesat pada layanan Flirtomatic, Meetmoi, PlutoLife, dan IceBrkr, proyeksi tersebut tidak mengherankan.

Curhat UMKM Omzet Terdongkrak Pakai Layanan QRIS: Tak Bawa Cash Tetap Beli

Tak hanya itu, menurut TechCrunch, yang dikutip VIVAnews, Selasa 20 Januari 2009, pengayaan fitur-fitur atau aplikasi yang menunjang kencan online atau layanan chat pada situs-situs jejaring sosial, akan berpengaruh besar pada potensi pasar.

Dengan dukungan chat video 3G dan akses 24/7, ponsel berpotensi besar untuk menjadi medium terkuat untuk layanan kencan online maupun chat. Peluang pasar pun semakin terbuka, seperti iklan mobile, pengenaan biaya langgan, biaya per pesan, dan sebagainya. Peluang-peluang tersebut yang sekiranya menjadi pertimbangan proyeksi Juniper terhadap pasar beberapa tahun ke depan.

Cara Unik Gesits Permudah Konsumen Beli Motor Listrik
Armada taksi listrik baru Bluebird

Bluebird Kenalkan Armada Taksi Listrik Baru di PEVS 2024

PT Blue Bird Tbk atau Bluebird ikut serta dalam pameran Periklindo Electric Vehicle Show (PEVS 2024) dengan memperkenalkan BYD E6 Gen 2 sebagai armada taksi listrik baru.

img_title
VIVA.co.id
1 Mei 2024