Pelantikan Barack Obama

Dubes Amerika Potong Tumpeng di SD Besuki

VIVAnews - Syukuran pelantikan Barack Obama sebagai Presiden Amerika Serikat ke-44 diselenggarakan di SDN 01 Menteng, Jakarta Pusat. Duta Besar Amerika Serikat untuk Indonesia, Cameron Hume ikut hadir dan memotong tumpeng.

Dalam sambutannya, Hume memuji lokasi syukuran, lapangan basket. "Andaikan dia disini saat ini. Saya ingin melihat Barry melempar bola basket," kata Hume dalam acara syukuran pelantikan Obama di SDN 01 Menteng Jakarta Pusat, Rabu 21 Januari 2009.

Obama memang pehobi basket. Meski sibuk berkampanye, Obama masih menyempatkan bermain basket. Dia tercatat sebagai anggota tim basket sekolahnya Punahou School di Honolulu pada 1977.

Menurut Hume, Obama belum melupakan Indonesia. Buktinya,  "Obama masih bisa menggunakan Bahasa Indonesia," kata Hume. Saat menelepon Yudhoyono beberapa saat lalu, Obama menggunakan bahasa Indonesia. "Obama mengatakan masih suka rambutan, bakso, dan nasi goreng," tambah Hume.

Kedekatan Obama dengan Indonesia, kata Hume, sangat menguntungkan Amerika. Dukungan masyarakat Indonesia untuk Obama, diakuinya, sangat besar.

Untuk Amerika, kata Hume, Obama adalah 'angin segar'. "Obama datang saat krisis,  ketika Amerika membutuhkan pemimpin yang bisa berpikir sebelum bertindak, yang sensitif dengan perbedaan," tambah dia.

Terkuak, Ini Peran 5 Tersangka Barus Kasus Korupsi Timah
VIVA Otomotif: Mitsubishi Pajero Sport dan Toyota Fortuner

Terpopuler: Adu Laris Fortuner vs Pajero Sport, Shin Tae-yong Mudah Beli Palisade

Berita yang membahas mengenai adu laris Fortuner vs Pajero Sport dan Shin Tae-yong mudah beli Palisade, banyak sekali dibaca hingga jadi terpopuler di kanal VIVA Otomotif

img_title
VIVA.co.id
27 April 2024