Rusia Serahkan 3 Sukhoi Pesanan Indonesia

VIVAnews - Pemerintah Rusia menyerahkan secara resmi tiga pesawat jet tempur Sukhoi ke pemerintah Indonesia. Penyerahan Sukhoi SU-30MK2 dilakukan di depan gedung Galaktika Pangkalan Udara (Lanud) Sultan Hasanuddin, Makassar, Senin, 2 Februari 2009.

Kepala Penerangan Lanud Sultan Hasanuddin, Mayor Sus Muliadi mengatakan, penyerahan ditandai dengan penyerahan secara simbolis log book, dari pemerintah Rusia, yang diwakili oleh Dubes Rusia untuk Indonesia, Alexander Ivanov, dan diterima  Sekertaris Jenderal (Sekjen) Depertamen Pertahanan Letnan Jenderal TNI Syafrie Syamsuddin mewakili pemerintah Indonesia.

Pesawat tersebut selanjutnya diserahkan ke TNI Angkatan Udara, yang diterima oleh Wakil Kepala Staf Angkatan Udara Marsekal Madya TNI Wardjoko. "Dengan demikian, Pesawat tempur itu resmi menjadi milik TNI Angkatan Udara," ujar Mayor Sus Muliadi.

Indonesia saat ini telah mengoperasikan 7 unit pesawat sukhoi. 4 diantaranya akan dioperasikan di Pangkalan Udara Sultan Hasanuddin. Karena Rencananya, ketiga pesawat sukhoi yang baru diserahkan juga akan dioperasikan di Lanud Sultan Hasanuddin, Makassar.

Laporan: Rahmat Zeena | Makassar

Sentil Gugatan Paslon 01 dan 03 di MK, Qodari Soroti 2 Hal Ini
Pelatih Arema FC, Widodo Cahyono Putro

Arema FC Langsung Tatap Laga Lawan PSS 

Arema FC dalam catatan buruk di dua laga terakhir Liga 1. Teranyar mereka dipecundangi Persebaya Surabaya dengan skor 0-1 di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar.

img_title
VIVA.co.id
29 Maret 2024