Baru Berusia 10 Bulan

Koran Indonesia Business Today Tutup

VIVAnews - Manajemen harian Indonesia Business Today akhirnya menutup mulai Kamis, 5 Februari 2009. Koran bisnis yang belum berusia setahun itu menghadapi kesulitan keuangan untuk operasional perusahaan.

"Kami tidak terbit karena tidak punya duit lagi untuk membayar karyawan," ujar Nanik Deyang, Direktur Utama dan Pemimpin Redaksi Indonesia Business Today kepada VIVAnews di Jakarta, Senin, 9 Februari 2009.

Sebagai manajemen, Deyang mengaku sudah capek rohani dan jasmani menghadapi kesulitan koran bisnis baru ini. Bahkan, dia sudah mencari pinjaman kanan kiri untuk menomboki gaji karyawan. "Sudahlah, saya tidak mau cari musuh. Saya sudah sakit sekali dengan peristiwa ini, saya pasrahkan saja pada Tuhan."

Koran Indonesia Business Today didirikan pada akhir Mei 2008. Investor utama koran ini adalah Dahlan Iskan, pemilik Grup Jawa Pos. Ketika awal dibentuk, Deyang mengaku sudah menyampaikan bahwa koran ini memiliki prospek bagus dan bisa kembali modal setelah dua tahun. Bahkan, IBT sudah mengantongi sejumlah komitmen iklan.

Koran bisnis ini terbit 24 halaman dengan pasar utama di Jakarta. Jumlah karyawan yang dipekerjakan sebanyak 132 orang. Sebagian dari mereka direkrut dari media lain. 

Namun, pada November 2008, pemilik menginginkan agar koran ini disinergikan dengan Indopos. Setelah itu, jumlah halaman koran ini berkurang menjadi delapan halaman dan hanya menjadi sisipan dari Indopos. Setelah berjalan beberapa bulan, Indopos pun kesulitan untuk membayar gaji karyawan IBT.

Maka, mulai 5 Februari 2009, IBT tidak terbit. Koran bisnis ini tidak lagi bisa menemui para pembaca setianya.

Masa Penahanan Siskaeee Diperpanjang Polisi
Putri Anne

Putri Anne Blak-blakan Belum Bisa Move On dari Arya Saloka?

Putri Anne mendapat pertanyaan dari pengguna instagram tentang tips untuk bisa move on.

img_title
VIVA.co.id
19 April 2024