Eto'o Ingin Jadi Pemain Termahal Barca

VIVAnews - Barcelona terus bertahan di puncak klasemen La Liga. Wajar jika Samuel Eto'o minta kenaikan gaji. Tapi, jumlahnya sangat tinggi.

Striker Barca itu menganggap dirinya layak mendapat bayaran lebih tinggi. Bahkan, sejajar dengan gaji Lionel Messi.

Seperti dilansir yahoosport, Eto'o meminta gaji 7,5 juta euro per musimnya atau Rp 113 miliar. Itu lebih tinggi 3,5 juta euro dari gaji yang ia terima sekarang.

Permintaan ini dilakukan Eto'o mengingat kontraknya habis per 30 Juni 2010. Kenaikan gaji dianggap Eto'o bisa menaikkan pamornya sebagai salah satu aset penting klub.

Saat ini, gaji tertinggi Barca masih dalam genggaman Messi dengan 8,4 juta euro per tahunnya (Rp 126 miliar lebih). Itu menjadikan Messi sebagai pemain bergaji ketiga terbesar di dunia setelah Zlatan Ibrahimovic dan Ricardo Kaka.

Harian ternama Spanyol, AS, yakin kalau permintaan ini akan dipertimbangkan oleh manajemen El Barca. Tujuannya tentu agar Eto'o tak lari ke klub lain dan fokus pada penampilannya bersama El Barca.

Apalagi, pada musim 2008-2009 ini Eto'o tampil impresif dengan 21 gol dan menjadikannya top skorer sementara La Liga. Satu faktor lagi yang menambah kepastian naik gaji Eto'o adalah kampanye Presiden Joan Laporta yang sekali lagi ingin terpilih menjadi bos El Barca.

Ogah Pakai Pelampung, Bocah 6 Tahun di Cikarang Tewas Tenggelam di Kolam Renang
Menanam mangrove.

Indonesia Penghasil Emisi Karbon Terbesar di Dunia, Tanam Lebih Banyak Mangrove Bisa Jadi Solusinya

Dalam upaya menurunkan angka emisi karbon di Indonesia, mangrove memiliki peran penting dalam perubahan iklim dengan kemampuannya yang dapat menyerap gas rumah kaca.

img_title
VIVA.co.id
19 April 2024