Rieke Rajin Orasi Demi Jabang Bayi

VIVAnews - Sebagai calon legislatif dari Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan, Rieke Diah Pitaloka sibuk kampanye. Namun pemeran Oneng dalam 'Bajaj Bajuri' itu berusaha memetik manfaat lain dari aktivitas tersebut.

"Gue kan harus banyak gerak supaya lancar melahirkan. Salah satu caranya gue latihan ngeden melalui orasi waktu kampanye," kata Rieke dalam perbincangan di Studio Global TV Pengadegan, Jakarta Selatan, Kamis 19 Februari 2009.

Aktif di kancah politik menuntut perempuan lulusan Universitas Indonesia itu untuk mengorbankan waktu. Rieke terpaksa pisah dengan suami. Sekarang ia tinggal di Bandung. Namun ia dan Donny Gahral Adian tetap berkomunikasi.

Usia kandungan Rieke sudah 37 minggu. Tak lama lagi ia akan melahirkan. Dokter maupun suami tidak pernah melarang macam-macam. Lucunya, wejangan malah didapat Rieke saat kampanye. Ada saja ibu-ibu yang menasihatinya jangan makan ini, lebih baik begitu, dan masih banyak lagi.

Jika sesuai hasil pemeriksaan USG, anak pertamanya berjenis kelamin laki-laki. Namun Rieke tak keberatan jika diberi bayi perempuan. "Yang penting sehat dan jangan oon kaya Oneng," tuturnya.

Menyambut si buah hati, penulis buku 'Renungan Kloset' itu sudah membeli berbagai keperluan bayi. Mulai dari tempat tidur, hingga selimut. Rieke berharap dapat melahirkan secara normal.

Berita Man Utd: Erik ten Hag Akui Situasi Bermasalah hingga Kekhawatiran Wright Soal Kobbie Mainoo
Kabag Penum Divisi Humas Polri Kombes Erdi A. Chaniago

Babak Baru Kasus Hoax Rekaman Forkopimda, Palti Hutabarat Diserahkan ke Kejaksaan

Berkas perkara kasus yang menjerat Palti Hutabarat disebut telah lengkap.

img_title
VIVA.co.id
19 Maret 2024