Naga Bonar Jadi Calon Presiden

Dua Partai Bantah Dukung Deddy Mizwar

VIVAnews - Partai Kasih Demokrasi Indonesia (PKDI) dan Partai Buruh disebut-sebut ikut mendukung aktor senior Deddy Mizwar sebagai calon presiden. Tapi kabar itu langsung dibantah sang ketua umum.

"Mekanismenya melalui rapat pimpinan nasional yang diadakan setelah (pemilu) legislatif," kata Ketua Umum Partai Kasih Demokrasi Indonesia (PKDI), Stefanus Roy Rening ketika dihubungi VIVAnews melalui telepon, Selasa, 24 Februari 2009.

Rening menjelaskan dirinya memang dihubungi ketua tim sukses Deddy Mizwar, yakni Mukhlis Gumilang. Menurut Rening, Mukhlis hanya mengundang dia mewakili partainya untuk hadir dalam deklarasi Deddy Mizwar for President di Galeri Cipta Taman Ismail Marzuki, Jumat (27/2) mendatang.

"Saya tidak bisa hadir, sekarang saja saya masih ada urusan di Ambon," kata Rening. Pria yang terkenal saat menjadi pengacara terdakwa kerusuhan Poso, Tibo ini, mengaku tidak pernah menyatakan partainya siap mendukung si 'Naga Bonar' maju menjadi presiden. "Hal ini harus diluruskan, karena bisa menimbulkan kekacauan di daerah," ujar dia.

Selain PKDI, Partai Buruh juga disebut-sebut menggadang peraih empat Piala Citra itu menjadi calon presiden. Tetapi Ketua Umum Partai Buruh, Mukhtar Pakpahan juga membantah kabar partainya akan mendukung Deddy Mizwar.

Mukhtar bahkan mengaku tidak pernah dihubungi Mukhlis. "Lagipula kami jelas sudah punya pasangan calon presiden dan wakil presiden, yaitu Din Syamsuddin dan Salahuddin Wahid," kata Mukhtar kepada VIVAnews.

Aktor senior Deddy Mizwar pekan ini akan mendeklarasikan diri sebagai calon presiden. Majunya 'Naga Bonar' dalam dunia politik ini karena tergugah kondisi Tanah Air yang juga tak memberikan perubahan dan harapan.

Pecahkan Rekor Tertinggi, Harga Emas Hari Ini Tembus Rp 1.249.000 Per Gram
Ilustrasi: Polisi di lokasi kecelakaan.

Sopir Sedan di Tangsel Jadi Tersangka Usai Tabrak Pemotor dan PKL

Dalam peristiwa kecelakaan pengemudi mobil sedan yang menabrak pemotor dan PKL terdapat satu orang meninggal dunia.

img_title
VIVA.co.id
29 Maret 2024