Kereta Tabrak Bus di Kediri

Semua Petugas KA Akan Diperiksa

VIVAnews - Kepolisian Resort Kediri, hingga siang ini, Rabu, 25 Februari 2009 masih terus melakukan pemeriksaan terhadap petugas PT.KAI terkait kecelakaan kereta api dengan Bus Harapan Jaya, yang menelan korban tujuh orang meninggal dan 25 luka-luka. 

Bahkan hingga siang ini, bangkai bus masih belum dievakuasi dari lokasi kejadian. Sementara upaya penyempurnaan jalur kereta terus dilakukan petugas PT. KAI.

Kapolresta Kediri AKBP Dedi Prasetyo mengatakan, polisi terus memeriksa secara tertutup ke petugas perjalanan kereta, kepala distrik dan mandor yang memerintahkan Supianto menggantikan bertugas menjaga palang pintu.

"Kalau hasil pemeriksaan nanti petugas kereta lain terlibat, maka mereka bisa ditetapkan menjadi tersangka," ujar Kapolres Dedi Prasetyo, kepada wartawan, Rabu, 25 Februari 2009.

Satu jenazah yang sebelumnya tidak diketahui identitasnya, kini sudah jelas dan bernama Nanik Indrawati, warga Desa Rejeni, Kecamatan Krembangan Sidoarjo, sedangkan dari tujuh korban tewas, satu jenazah belum diambil keluarga atas nama Basuki warga Kutai Kertanegara, Kalimantan Timur. 

Sementara 25 korban luka-luka hingga kini masih dalam perawatan di tiga rumah sakit di Kediri.

Laporan: Hendra Setyawan | (ANTV) Kediri

Viral Aksi Emak-emak di Makassar Mengamuk Sambil Ancam Pakai Parang Penagih Utangnya
Song Hye Kyo dan Gong Yoo

Gong Yoo dan Song Hye Kyo Bakal Main Drama Sejarah Bareng

Penggemar drama Korea bersiaplah untuk menyambut kehadiran dua bintang top dalam sebuah kisah sejarah yang menggugah. Gong Yoo dan Song Hye Kyo, dua nama besar di Korea.

img_title
VIVA.co.id
26 April 2024