DPR Akan Panggil Jenderal-jenderal

Gerindra: DPR Berupaya Jegal Prabowo

VIVAnews - Partai Gerakan Indonesia Raya menuding sejumlah anggota Dewan Perwakilan Rakyat berniat mengganjal langkah Letnan Jenderal Purnawirawan Prabowo Subianto mencalonkan diri sebagai presiden. Rencana Panitia Khusus Penghilangan Orang secara Paksa DPR memanggil mantan Panglima Komando Strategi Angkatan Darat itu dibuat-buat dan politis.

"Sangat politis, agak dibuat dan dipaksakan. Sesuatu yang sudah sering kami bicarakan itu," ungkap Ketua Umum Partai Gerindra, Suhardi, dalam perbincangan dengan VIVAnews, Sabtu, 18 Oktober 2008.

Pemanggilan itu dinilai Suhardi untuk menghambat upaya Prabowo kembali ke dunia politik. "Karena ternyata semakin melejit beliau," tambah mantan Guru Besar di Fakultas Kehutanan Universitas Gadjah Mada itu.

"Dan saya kira rakyat sudah tahu tentang itu. Terus-menerus difitnah, rakyat sudah sebenarnya sudah tahu. Sejarah jelas akan membuktikan," tambahnya. "Keyakinan saya, rakyat justru semakin akan menghargai Pak Prabowo," imbuh calon anggota DPR dari daerah pemilihan Jawa Tengah V itu.

Bea Cukai dan Bareskrim Polri Jalin Sinergi Gagalkan Peredaran Narkotika di Tangerang dan Aceh
Walikota Medan, Bobby Nasution.(B.S.Putra/VIVA)

Kantongi Surat Tugas Maju Pilgub, Bobby Nasution: Tak Perlu Daftar Lagi ke Golkar Sumut

Wali Kota Medan, Muhammad Bobby Afif Nasution atau Bobby Nasution mengaku tidak mau mendaftar atau mengambil formulir di DPD Partai Golkar Sumatera Utara untuk maju Pilgu

img_title
VIVA.co.id
19 April 2024