Duet Bisnis Andra dan Dewa Bujana

VIVAnews - Andra Ramadhan, gitaris Dewa yang juga motor penggerak grup band Andra and The Backbone, mulai berbisnis. Bersama gitaris handal Dewa Bujana, Andra membuka sekolah musik khusus gitar dan bas bernama Guitar School of Indonesia atau GSI.

"Ini awal yang baik bagaimana berbisnis di bidang musik. Bisnis ini bisa menjadi tabungan yang baik untuk di masa depan," kata Andra usai peresmian sekolah musik Guitar School of Indonesia di Jalan Iskandar Muda, Jakarta Selatan, kemarin.

Menurut Andra, keputusan mengambil jalan berbisnis adalah sangat tepat. Apalagi hingga kini belum ada bisnis sekolah musik yang khusus memberikan materi gitar dan bass. Andra yakin, bahwa dua alat musik itu memiliki peran yang sangat penting dalam sebuah grup band.

"Saya juga dapat duit dari gitar ini. Gitar sangat berjasa buat hidup saya. Saya yakin, sekolah gitar ini bisa menjadi tempat berkumpul para calon gitaris hebat," jelas Andra.

Andra yang memiliki keahlian memetik gitar dari sekadar otodidak memberikan wejangan kepada para calon gitaris. Pesan itu, sebaiknya para gitaris yang otodidak diharap memperdalam keahlian dengan ilmu teori dan teknik.

"Jadi tidak asal-asalan membuat melodi lagi. Memang dulu saya juga otodidak tapi sempat nyesel karena kalau otodidak tidak mendapat teori dan teknik yang benar," akunya.

Sekolah gitar dan bas yang didirikan bersama gitaris Gigi ini, menurut Andra, sangat nyaman dan fleksibel. Jadwal bisa diatur sendiri, biaya juga tidak mahal. Maka itu, Andra siap memasukkan anak-anaknya untuk kursus gitar di tempat ini. "Saya mau anak saya nanti memiliki band hebat. Karena anak saya nanti akan diajar Dewa Bujana. Pasti nanti jago mainnya," ungkap dia.

Penjahat Perang, Netanyahu Bakal Diringkus Dewan Keamanan Israel
Pembunuh perempuan open BO di Pulau Pari

Pengakuan Pembunuh Wanita Open BO yang Ditemukan Tewas di Pulau Pari

Pembunuh wanita 'open BO' berinisial R (35) di Pulau Pari, Kepulauan Seribu, mengaku menyesal atas perbuatannya menghabisi nyawa korban. Nico pun mengungkap alasannya teg

img_title
VIVA.co.id
25 April 2024