Ketika Pasangan Digoda Pria Lain

VIVAnews - Hampir setiap perempuan pernah mengalami godaan dan sikap genit yang dilakukan lawan jenis. Menggoda, permainan asmara, dan sikap genit itu biasanya mengawali sebuah kencan.

Sikap itu dapat membingungkan Anda dan pasangan, karena persepsi penggoda dan yang digoda bisa berbeda. Ketika seseorang menggoda Anda atau pasangan Anda, tanpa pikir panjang, itu bisa menjadi ancaman dan bukan pujian.

Dalam bukunya berjudul Questions Couple Ask, Les dan Leslie Parrott menyatakan, sebagian pria menganggap godaan bukan merupakan kesalahan. Namun, perempuan menganggap itu sebagai gangguan.

Menurut penelitian yang dilakukan Bucknell University, menggoda bagi pria adalah sebuah aktivitas serius. Banyak ego yang dipertaruhkan dan bisa merupakan jenis perebutan hati.

Sebaliknya bagi wanita, hal itu merupakan aktivitas yang penuh permainan. Menggoda merupakan tujuan dan bukan sarana untuk mencapai tujuan.

Lalu, bagaimana Anda dan pasangan menyikapi hal itu. Apakah Anda seharusnya menceritakan kepada pasangan tentang adanya pria penggoda.

Hal itu tergantung seberapa agresif pria penggoda itu. Jika pasangan Anda terlalu khawatir tentang suatu peristiwa tidak disengaja, mungkin lebih baik menyimpannya bagi Anda sendiri.

Tetapi jika pria tersebut benar-benar merayu Anda, merupakan hal terbaik untuk membicarakan dengan pasangan.

Cuan di Bulan Ramadan, BRI Bayarkan Dividen Tunai Rp35,43 Triliun
Han So Hee.

Han So Hee vs Hyeri: Drama Cinta Segitiga Ryu Jun Yeol Kembali memanas!

Han So Hee lagi-lagi menjadi sorotan pengguna media sosial. Kali ini, Han So Hee disebut menyerang Hyeri melalui unggahannya pada Jumat pagi 29 Maret 2024.

img_title
VIVA.co.id
29 Maret 2024