Yudhoyono Siapkan Agenda Bertemu Mega

VIVAnews – Andi Mallarangeng, juru bicara Presiden Susilo Bambang Yudhoyono, mengatakan kesediaan Kepala Negara untuk bertemu mantan Presiden Megawati Soekarnoputri tujuan utamanya untuk tetap menjaga silaturahmi.

"Hanya silaturahmi saja dan melakukan komunikasi," kata Andi di Istana Negara Jakarta, Rabu 18 Maret 2009.

Kesediaan bertemu dengan Mega disampaikan Yudhoyono yang kini diusung lagi menjadi calon presiden oleh Partai Demokrat itu dalam berbagai kesempatan. Namun sampai sekarang belum diketahui kapan kedua tokoh nasional itu dapat berjumpa.

Andi mengaku tidak mengetahui apa alasan Yudhoyono dan Mega belum dapat bertemu. Ditanya apakah karena faktor Megawati yang menolak bertemu, “Saya tidak tahu itu.”

Kedua tokoh ini belum pernah berdialog secara langsung sejak Pemilihan Umum 2004. Bila kedua tokoh nasional itu betul-betul dapat bertemu, ini merupakan pertemuan pertama sejak Yudhoyono mengalahkan Megawati di bursa Pemilihan Presiden 2004.

Sekjen PKS: Kalau Pak Prabowo Datang Kita Akan Beri Karpet Merah Sebagai Presiden Pemenang
Edukasi Media Center Haji 1445 H/2024

Bawa Kabar dari Tanah Suci, Peran Media Optimalkan Penyelenggaraan Ibadah Haji

Mulai persiapan penyelenggaraan ibadah haji, tata cara, hingga kesehatan serta keselamatan selama di Tanah Suci dapat disebarkan secara luas dan cepat melalui media.

img_title
VIVA.co.id
26 April 2024