Capello: Pele Lalu Maradona, Kini Messi

VIVAnews - Pelatih timnas Inggris Fabio Capello tak mampu menutupi kekagumannya pada Lionel Messi. Tak hanya itu, ahli taktik asal Italia ini tanpa ragu mensejajarkan Messiah dengan duo legenda sepakbola, Diego Maradona dan Pele.

Capello mengakui sebenarnya dia telah lama melihat talenta yang dimiliki Messiah. Capello pertama kali melihat talenta La Pulga di ajang Trofeo Joan Gamper saat Juventus bertemu Barcelona beberapa tahun silam.

Keyakinan Capello menjadi kenyataan. Peneyerang asal Argentina ini menjelma menjadi pesepakbola yang paling disegani pertahanan lawan. Meski prestasi Messi masih kalah mentereng dari Maradona maupun Pele, tapi Capello yakin itu hanya tinggal menunggu waktu.

"Sebenarnya ini hanya tinggal menunggu saja karena Messi masih muda. Setiap era pasti melahirkan superstar besar. Pertama Pele kemudian Maradona. Mungin Messi akan menjadi superstar dekade berikutnya," ujar Capello kepada Com Radio, Kamis, 19 Maret 2009.

Pada penghargaan Pemain Terbaik Dunia, Messi kalah bersaing dengan bintang Manchester United, Cristiano Ronaldo. Namun banyak pihak yang tak kalah yakin sebenarnya Messi lah yang pantas menjadi yang terbaik.

Capello Puji Guardiola


Dalam kesempatan itu, Capello juga memuji performa Pep Guardiola. Pelatih Blaugrana ini dianggap Capello memiliki keuletan untuk mengembalikan mental juara Barca yang sempat anjlok.

“Segala sesuatu menjadi lebih mudah buat Guardiola dan segalanya bekerja dengan baik," ujar mantan pelatih Real Madrid ini.

“Tapi di masa sulit, dia mempunyai ide untuk meninggalkan beberapa pemain kunic di bangku cadangan. Ia yakin tim masih bisa menang tanpa mereka. Ini tanda sangat pentng seseorang mempunyai kepribadian," tambahnya.

Tapi pujian Capello tetap membutuhkan bukti. Guardiola dan Messi harus berhasil memberikan gelar bagi Blaugrana musim ini. Tim Catalunya ini masih berpeluang besar merengkuh trofi Liga Champions dan La Liga musim ini.

Wakil Ketua DPD Mahyudin Harap Keberhasilan Timnas Indonesia U-23 Memotivasi Anak Muda Bangsa
Ilustrasi madu

Bukan Dibakar, Begini Cara Buktikan Keaslian Madu Murni

Perlu digarisbawahi bahwa hanya madu murni yang berkhasiat bagi kesehatan, bukan madu yang sudah dicampurkan dengan pengawet atau pemanis

img_title
VIVA.co.id
26 April 2024