WOM Finance Perketat Pemberian Kredit Motor

VIVAnews - PT Wahana Ottomitra Multiartha Tbk  memperketat inisiasi dan penyaluran kredit pembiayaan untuk mencegah meningkatnya kredit macet yang risikonya makin besar saat krisis. WOM Finance juga meningkatkan persentase pembayaran uang muka (down payment)
 
Menurut Presiden Direktur WOM Finance Suwandi Wiratno, pengetatan dilakukan sejak proses permohonan serta penagihan yang bertujuan menekan kredit macet dibawah tiga persen. Pihak perseroan saat ini hanya menyetujui sekitar 70 persen dari permohonan pembiayaan yang diterima.
 
Pengetatan lainnya yaitu meningkatkan persentase uang muka menjadi 12,5 persen. "Peningkatan DP sudah dilakukan sejak November 2008. Memang akan menurunkan permintaan, tetapi akan lebih aman pada saat pembayaran," katanya. Suwandi yakin dengan pengetatan tersebut tidak mempengaruhi posisi WOM pada pada pembiayaan. Saat ini WOM Finance memiliki pangsa 35 persen pada pembiayaan kendaraan bermotor.
 
Selama proses pembayaran angsuran dilakukan dengan melakukan penarikan kembali jika tidak melakukan angsuran selama 30 hari. Daerah-daerah yang diperkirakan mengalami perlambatan ekonomi, kata Suwandi akan mendapat perhatian khusus jika ada permintaan permohonan pembiayaan.

Menurutnya, daerah Jawa menyumbangkan NPL terbesar, antara 35 hingga 40 persen dan Sumatera 10 hingga 15 persen.  Kendati demikian, manajemen perusahaan mempermudah proses transaksi dengan proses online, membuka payment point pembayaran melalui PT Pos Indonesia. WOM Finance bekerjasama dengan outsorcing mempermudah pembayaran melalui beberapa bank seperti BRI, Mandiri dan BCA

"Ada juga pendekatan dan insentif kepada nasabah misalnya keringanan jangka waktu denda keterlambatan bagi yang memiliki angsuran tertentu," katanya.

Meski Dilarang AS dan Barat, Israel 'Keukeuh' Akan Tetap Kembali Serang Iran
Ilustrasi Matahari

5 Negara Tanpa Malam, Matahari Hampir Tidak Pernah Terbenam

Sebagian besar negara di dunia mengalami siklus siang dan malam, tetapi ada negara-negara di mana fenomena matahari tengah malam terjadi, yang artinya matahari terus ada

img_title
VIVA.co.id
19 April 2024