Partai Libur Kampanye di Bali

VIVAnews – Hari ini, Senin 23 Maret 2009, seluruh wilayah Bali tidak ada pagelaran kampanye politik. Karena, umat Hindu di sana mengadakan Melasti Nyepi.

Melasti Nyepi merupakan bagian dari Hari Raya Nyepi tahun baru saka 1931 yang jatuh Kamis pekan ini.

Dari pagi sampai sore, mayoritas penduduk di sana mengadakan sejumlah kegiatan keagamaan. Misalnya Ngelarung ke laut. Melasti Nyepi mereka rayakan dengan mengusung beragam Jempana.

Menurut kepercayaan penduduk di Bali, jempana adalah simbol suci para dewa. Jempana bertujuan untuk menyucikan para dewa. Dengan demikian pada saat nyepi nanti,  umat Hindu betul-betul mampu berpikir hening dan melaksanakan Brata atau larangan penyepian dengan khidmat.

Ketua Komisi Pemilihan Umum Daerah Kota Denpasar, Gede Rai Misno, mengatakan Bali memiliki kekhususan selama kampanye ini. Menurut aturan KPU, jadwal kampanye harusnya berlangsung 21 hari. Namun, untuk di Bali partai hanya boleh kampanye empat belas hari saja. 

“Sedangkan tujuh hari diliburkan terkait Hari Raya Galungan, Kuningan dan Nyepi,” kata Misno.

Kado Pernikahan Peralatan Rumah Tangga buat Sahabat, Pasti Bermanfaat

Laporan : Agus Astapa|antv|Bali

SPBU di Jakarta Timur

Ada yang Berubah dari Pertalite di Papan Harga SPBU

Pertamina Pertalite merupakan salah satu jenis bahan bakar minyak atau BBM, yang disubsidi oleh pemerintah Indonesia.

img_title
VIVA.co.id
23 April 2024